EDUKATIF : JURNAL ILMU PENDIDIKAN
Vol 5, No 4 (2023): August

Pengembangan Modul Dasar-Dasar Manajemen Perkantoran Berbasis Kurikulum Merdeka di SMKN 4 Surabaya

Putri Balqis Ainun Rizki (Universitas Negeri Surabaya, Indonesia)
Novi Trisnawati (Universitas Negeri Surabaya, Indonesia)



Article Info

Publish Date
12 Sep 2023

Abstract

Studi ini dilatarbelakangi adanya sedikit ketidaksesuaian dari buku paket siswa dengan Alur Tujuan Pembelajaran (ATP) Kurikulum Merdeka yang digunakan di SMKN 4 Surabaya. Tujuannya untuk mendeskripsikan proses pengembangan modul, mengetahui bagimana kelayakan modul, dan mencari tahu bagaimana respon siswa terhadap modul Dasar-dasar Manajemen Perkantoran berbasis Kurikulum Merdeka. Penelitian ini menggunakan model pengembangan 4D, namun dibatasi hingga tahap pengembangan (development). Penelitian ini memanfaatkan instrumen berupa lembar validasi ahli materi, lembar validasi ahli kegrafikan, lembar validasi ahli bahasa, dan lembar angket respon siswa. Hasil studi ini adalah: 1) proses pengembangan modul Dasar-dasar Manajemen Perkantoran terdiri dari tahap define, design, dan development; 2) kelayakan modul Dasar-dasar Manajemen Perkantoran berbasis Kurikulum Merdeka mendapatkan persentase validasi ahli materi sebesar  93,3%  dengan kriteria “sangat kuat”, persentase validasi ahli kegrafikan sebesar 97,7% dengan kriteria “sangat kuat”, persentase validasi ahli bahasa sebesar 95,5% dengan kirteria “sangat kuat”. Sehingga rata-rata keseluruhan penilaian validator mendapatkan persentase 95,5% dengan kriteria “sangat kuat”; 3) respon siswa mendapakan persentase 96,2% dengan kriteria “sangat positif”.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

Publisher

Subject

Education Mathematics Social Sciences

Description

Fokus dan scope Edukatif: Jurnal Ilmu Pendidikan meliputi hasil kajian ilmiah di bidang pendidikan baik yang dilakukan oleh guru, dosen maupun peneliti independent. Kajian tersebut meliputi, filsafat pendidikan, psikologi pndidikan, bimbingan dan konseling pendidikan, metodologi pendidikan, analisis ...