eProceedings of Management
Vol. 10 No. 4 (2023): Agustus 2023

Efektivitas Digital Storytelling Youtube "Satu Persen - Indonesia Life School" Dalam Meningkatkan Literasi Kesehatan Mental

Agustina, Mutia (Unknown)
Kalaloi, Abdul Fadli (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Sep 2023

Abstract

Perubahan lingkungan dan pola hidup secara tiba-tiba dapat memicu masalah kesehatan mental terutama bagimasyarakat yang awam tentang kesadaran kesehatan mental. Sosialisasi berkaitan tentang kesadaran kesehatan mentaldan edukasi kesehatan mental di era digital seperti ini banyak tersedia di media baru seperti youtube. Kanal youtube<Satu Persen – Indonesia Life School= merupakan salah satu kanal youtube yang memiliki konten pembahasan tentangliterasi kesehatan mental. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar efektivitas digital storytellingkanal youtube <Satu Persen – Indonesia Life School= dalam meningkatkan literasi kesehatan mental padasubscribernya. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dengan metode survei. Populasi penelitianini adalah subscriber kanal youtube <Satu Persen – Indonesia Life School= dengan jumlah sampel 100 orang. Hasilpenelitian menunjukkan bahwa efektivitas digital storytelling dalam meningkatkan literasi kesehatan mental sebesar63,2%. Dapat dikatakan bahwa digital storytelling kanal youtube <Satu Persen – Indonesia Life School= efektif dalammeningkatkan literasi kesehatan mental subscribernya.Kata kunci-efektivitas, digital storytelling, youtube, literasi kesehatan mental

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

management

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

merupakan media publikasi karya ilmiah lulusan Universitas Telkom yang berisi tentang kajian management. Karya Tulis ilmiah yang diunggah akan melalui prosedur pemeriksaan (reviewer) dan approval pembimbing ...