Innovative: Journal Of Social Science Research
Vol. 3 No. 5 (2023): Innovative: Journal of Social Science Research

Pengembangan Lembar Kegiatan Siswa (LKS) Tema 6 Energi dan Perubahannya Subtema 1 Sumber Energi Pada Siswa Kelas 3 Di SDN 1 Pakisrejo

Oktaviani, Erlinda (Unknown)
Asriyanti, Frita Devi (Unknown)



Article Info

Publish Date
07 Oct 2023

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh pembelajaran di kelas III di SDN 1 Pakisrejo tidak menggunakan LKS yang sesuai dengan kebutuhan siswa melainkan menggunakan buku cerdas. Sedangkan LKS harusnya sesuai dengan kebutuhan dan karakteristik siswa kelas III, yang menyukai LKS bergambar dan bewarna. Penelitian ini bertujuan untuk menguji kevalidan dan keterterapan Lembar Kegiatan Siswa (LKS) Tema 6 Energi dan Perubahanya Subtema 1 Sumber Energi. Penelitian ini menggunakan metode Reseach and Development (R&D) model pengembangan Borg and Gall.Teknik pengumpulan data dilakukan dengan uji kevalidan media, materi, penyebaran angket dan wawancara. Hasil penelitian ini diperoleh dari uji tingkat kevalidan dan uji tingkat keterterapan Lembar Kegiatan Siswa (LKS). Dimana tingkat kevalidan diperoleh dari validasi ahli media dan ahli materi dan tingkat keterterapan diperoleh dari angket respon siswa dan respon guru. Validasi media oleh validator diperoleh presentase 86% dengan kategori sangat valid, penilaian oleh validator materi 85% dengan kategori sangat valid. Hasil angket siswa diperoleh rata-rata presentase 85,6% dengan kategori sangat baik, dan hasil angket guru diperoleh nilai presentase 81% dengan kategori sangat baik. Jadi dapat disimpulkan bahwa Lembar Kegiatan Siswa (LKS) Tema 6 Energi dan Perubahannya Subtema 1 Sumber Energi valid dan layak untuk digunakan sebagai bahan ajar pembelajaran di SDN 1 Pakisrejo.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

Innovative

Publisher

Subject

Humanities Computer Science & IT Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Public Health Other

Description

Innovative: Journal Of Social Science Research is a journal managed by Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai which bridges researchers to publish research results in all scientific fields (multidiscipline). This includes the fields of education, health, law, economics, IT (Informatics Engineering), ...