Tarbawi Ngabar: Jurnal of Education
Vol 4 No 2 (2023)

Strategi Efektif dalam Manajemen Pendidikan untuk Meningkatkan Kualitas Pembelajaran

Muh Ibnu Sholeh (STAI KH MUHAMMAD ALI SODIQ NGUNUT)



Article Info

Publish Date
31 Jul 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan menjelaskan faktor penting dalam manajemen pendidikan untuk meningkatkan kualitas pembelajaran, strategi efektif dalam manajemen pendidikan yang dapat meningkatkan kualitas pembelajaran serta tantangan dan hambatan dalam implementasi strategi yang efektif. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kepustakaan (library research). Data yang diperoleh dari studi pustaka dianalisis dengan kualitatif model interaktif. Model analisis data ini terdiri dari pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa faktor-faktor penting dalam manajemen pendidikan untuk meningkatkan kualitas pembelajaran adalah dengan kepemimpinan yang kuat, kolaborasi dan keterlibatan stakeholder, pengembangan profesional pendidik dan pemanfaatan teknologi dalam pembelajaran. Strategi efektif dalam manajemen pendidikan untuk meningkatkan kualitas pembelajaran dengan cara pengembangan rencana pembelajaran yang terintegrasi, pemantauan dan evaluasi proses pembelajaran, pembinaan kualitas pendidik, dan pengembangan lingkungan pembelajaran yang inklusif. Tantangan dan hambatan dalam implementasi strategi efektif diantaranya kurangnya sumber daya dan infrastruktur yang memadai, ketidaksesuaian kebijakan dan kurikulum dengan strategi efektif, perlawanan terhadap perubahan, kesenjangan pengetahuan dan keterampilan, kebutuhan individu yang beragam.

Copyrights © 2023