Jurnal Rekayasa Sipil
Vol 12, No 1 (2023)

Analisis Faktor Variation Order terhadap Kinerja Proyek Konstruksi Pada Proyek Transportasi Bandar Udara

Aliyudin, Isfandina (Unknown)
Susetyo, Budi (Unknown)



Article Info

Publish Date
07 Oct 2023

Abstract

Kementerian Perhubungan (Kemenhub) berencana membangun 16 bandara strategis nasional pada 2021 mendatang. Bandara yang akan dibangun ini tersebar dari Sumatera hingga Papua dengan total anggaran sebesar Rp 1,6 triliun. Dalam pelaksanaan proyek konstruksi, perintah perubahan diatur oleh ketentuan kontrak yang disebut dengan variation order. Variation order merupakan hal yang selalu terjadi pada setiap proyek konstruksi; pada beberapa penelitian ditemukan sebagai salah satu faktor penyebab terjadinya klaim. Perintah perubahan selalu memiliki implikasi biaya dan waktu. Apapun variasinya akan ada risiko terhadap pekerjaan yang sedang dikerjakan baik dalam keterlambatan pekerjaan maupun biaya tambahan yang harus ditanggung. Penelitian dengan metode SEM PLS dilaksanakan untuk mengetahui faktor-faktor apa saja yang menjadi penyebab terjadinya variation order pada proyek infrastruktur dan bagaimana pengaruhnya terhadap kinerja proyek transportasi. Berdasarkan hasil tanggapan dari koresponden maka nilai signifikan yang berpengaruh terhadap kinerja proyek yaitu perencanaan dan desain pada indikator dominan yaitu ketidaksesuaian antara gambar desain dengan keadaan lapangan.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jrs

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Decision Sciences, Operations Research & Management Engineering Materials Science & Nanotechnology Transportation

Description

Program Studi Teknik Sipil Universitas Mercu Buana. Jurnal ini terbit pertama kali pada bulan Februari 2012. Naskah dalam jurnal ini berupa hasil penelitian, inovasi – inovasi baru, makalah teknik (makalah lengkap), diskusi (berdasarkan makalah yang terbit sebelumnya) dalam bidang Teknik ...