Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran (JRPP)
Vol. 6 No. 3 (2023): Volume 6 No. 3 2023

KOMPETENSI PEDAGOGIK GURU DALAM PENERAPAN STRATEGI PEMBELAJARAN FIQIH DI KELAS VII MTS HUSAINIYAH BANDUNG

Fitri Handayani (Universitas Islam Nusantara Bandung)
Endi Suhendi (Universitas Islam Nusantara Bandung)



Article Info

Publish Date
28 Sep 2023

Abstract

Penelitian ini mengangkat latar belakang yang membahas kompetensi pedagogik guru dalam penerapan strategi pembelajaran fiqih di Madrasah Tsanawiyah Husainiyah Bandung. Dengan tujuan utama untuk menggali bagaimana rencana, penetapan, penerapan strategi pembelajaran faktor penghambat dan pendukung dalam penerapan strategi pembelajaran serta teknik pembelajaran yang ideal untuk mata pelajaran fiqih di Madrasah Tsanawiyah Husainiyah Bandung. Peneliti menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian lapangan dan menggunakan wawancara, observasi dan dokumentasi sebagai teknik pengumpulan data. Hasil penelitian di dapati: Pertama, tahapan perencanaan, guru sudah menyajikan detail strategi pembelajaran secara spesifik yang tertuang dalam RPP, tahap penerapan guru menerapkan strategi pembelajaran inkuiri, ekspositori, mandiri dan kontekstual. Kedua, faktor pendukung utama penerapan strategi pembelajaran adalah pemahaman tenaga pendidik yang sudah mengenyam pendidikan tinggi dengan gelar sarjana, dukungan dari pimpinan dan keterlibatan dalam kelompok kerja guru. Ketiga, faktor penghambat tidak ada evaluasi penyusunan RPP dan keterlibatan bidang kurikulum. Keempat, secara praktek menerapkan strategi pembelajaran muhadharah, guru fiqih belum menuangkan rencananya kedalam RPP.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jrpp

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences Other

Description

Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran (JRPP) is a National peer-reviewes journal dedicated to the exchange of research and thinking in all aspects of education, especially basic education. Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran (JRPP) publishes research results relating to the theory and practice ...