Journal of Law, Education and Business
Vol 1, No 2 (2023): Oktober 2023

Upaya Meningkatkan Keterampilan Membaca Melalui Metode Speed Reading

Ratih Setiani (Universitas Muhammadiyah Purworejo)
Arum Ratnaningsih (Universitas Muhammadiyah Purworejo)
Yuli Widiyono (Universitas Muhammadiyah Purworejo)



Article Info

Publish Date
11 Oct 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan: (1) penerapan metode Speed Reading pada pembelajaran Bahasa Indonesia, (2) minat membaca siswa menggunakan metode Speed Reading, (3) peningkatan keterampilan membaca dengan metode Speed Reading. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan menggunakan metode Speed Reading. Subjek Penelitian yaitu siswa kelas V SD Negeri 2 Cangkreplor Purworejo tahun pelajaran 2020/2021 dengan jumlah 10 siswa. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan pedoman lembar wawancara, lembar observasi, angket, lembar soal tes, dan metode pengumpulan data yang berupa observasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis secara kuantitatif dan kualitatif. Dari hasil penelitian diketahui: (1) penerapan metode Speed Reading pada penelitian ini berhasil dilaksanakan. Hal ini dapat diketahui dari siswa yang semakin antusias dalam kegiatan membaca, (2) minat siswa pada pembelajaran Bahasa Indonesia dengan penerapan metode Speed Reading mengalami peningkatan. Tahap prasiklus, angket minat membaca siswa hanya mencapai rata-rata skor 2,58. Siklus I pertemuan pertama, hasil angket minat membaca siswa mencapai rata-rata skor 3,19, siklus I pertemuan kedua, hasil angket minat membaca siswa mencapai rata-rata skor 3,22. Siklus II pertemuan pertama, hasil angket minat membaca siswa mencapai rata-rata skor 3,31, siklus II pertemuan kedua, hasil angket minat membaca siswa mencapai rata-rata skor 3,34 (3) hasil keterampilan membaca dengan metode Speed Reading meningkat. Tahap prasiklus, hasil rata-rata siswa mencapai 62,7. Dua siswa sudah mencapai KKM 70. Tahap siklus I pertemuan pertama tiga siswa sudah mencapai KKM dengan hasil rata-rata 65,9, siklus I pertemuan kedua lima siswa sudah mencapai KKM dengan hasil rata-rata 68,6. Siklus II pertemuan pertama, enam siswa sudah mencapai KKM dengan hasil rata-rata 71,4. Siklus II pertemuan kedua, delapan siswa sudah mencapai KKM dengan hasil rata-rata 73,8. Hal tersebut dapat disimpulkan bahwa penerapan metode Speed Reading dapat meningkatkan keterampilan membaca siswa pada mata pelajaran Bahasa Indonesia untuk kelas V SD Negeri 2 Cangkreplor Purworejo

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jleb

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

Journal of Law, Education, and Business dengan nomor terdaftar E-ISSN 2988-1242 (online) dan P-ISSN 2988-604X (Cetak) adalah jurnal akses terbuka ilmiah yang diterbitkan oleh CV Rayyan Dwi Bharata. JLEB bertujuan untuk mempublikasikan hasil penelitian asli dan review hasil penelitian tentang: 1. ...