Organizational Citizenship Behavior (OCB) merupakan kontribusi karyawan yang melaksanakan tuntutan peran di tempat kerja dan imbalan dari penyelesaian kinerja tugas. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan faktor-faktor yang berperan dalam OCB pada guru sekolah keagamaan. Metode pendekatan penelitian yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif. Lokus penelitian di sekolah Madrasah Ibtidaiyah (MI) Nurul Falah. Responden yang digunakan adalah para guru di MI Nurul Falah. Populasi guru sebanyak 128 orang guru dan sampelnya sebanyak 106 orang guru yang dihitung dengan rumus Slovin dengan tingkat kesalahan 4%. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik sampel random sampling. Data ini dikumpulkan dengan kuesioner dan analisis yang digunakan yaitu analisis faktor/Analisis faktor konfirmasi.
Copyrights © 2023