Trapsila: Jurnal Pendidikan Dasar
Vol 4, No 2 (2022)

ANALISIS PEMAHAMAN KONSEP PEMBELAJARAN IPA KELAS 4 PADA PEMBELAJARAN JARAK JAUH DI SDN BUARAN JATI 2

Laila Febriyani Suteja (Universitas Muhammadiyah Tangerang)
Sa'odah Sa'odah (Universitas Muhammadiyah Tangerang)
Septy Nurfadhillah (Universitas Muhammadiyah Tangerang)



Article Info

Publish Date
03 Dec 2022

Abstract

Pemahaman konsep IPA merupakan suatu kemampuan siswa dalam memahami makna dari suatu konsep dalam sebuah pembelajaran, dan sejauh mana siswa mengerti atas apa yang ia baca. Selain itu pemahaman konsep IPA adalah seorang siswa yang memiliki pemahaman is mampu menjelaskan Kembali materi yang sudah di pelajarinya berdasarkan pemahamannya sendiri sehingga pembelajaran akan menjadi bermakna. Fokus penelitian ini adalah analisis pemahaman konsep IPA SD kelas 4 pada pembelajaran jarak jauh di SDN Buaranjati 2. Jenis pendekatan yang digunakan pada penelitian ini adalah kualitatif, dimana pada hal ini peneliti memahami fenomena yang terjadi dan untuk menjaga kealamian data dari penelitian ini, maka peneliti ikut terlibat secara aktif dan turun langsung ke lapangan, Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini terdiri dari 3 teknik pengumpulan data, yaitu observasi, wawancara secara langsung dan dokumentasi. Data yang di peroleh kemudian di olah dengan menggunakan proses reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Untuk kredibilitas data dilakukan melalui pengecekan prosedur triangulasi sumber dan teknik.Hasil penelitian menunjukan bahwa  : analisis pemahaman konsep IPA SD kelas 4 pada pembelajaran jarak jauh di SDN Buaranjati 2 dilakukan melalui 4 aspek diantaranya memahami contoh dan bukan contoh, menyatakan ulang sebuah makna, membandingkan makna dari sebuah konsep, dan menyimpulkan sebuah konsep. Dari ke empat aspek tersebut dapat diketahui bahwa pemahaman konsep IPA di kelas 4 sudah dilaksanakan dengan baik, meskipun belum sesuai dengan peraturan yang berlaku.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

trapsila

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Other

Description

Journal Trapsila focuses on theoretical issues and pedagogical practices in elementary education. The Journal welcomes submissions on all aspects of Elementary Education in the form of articles that report original research, analyze practice, discuss local and national policy and initiatives, offer ...