KOMMAS: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol 4, No 2 (2023): KOMMAS: JURNAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT

PEMANFAATAN APLIKASI CAPCUT UNTUK EDITING VIDEO BAHAN PEMBELAJARAN BAGI GURU MTs MATHLA'UL ANWAR NURUL KAMAL BOGOR

Atang Susila (Universitas Pamulang)
Karno Nano (Universitas Pamulang)
Dede Sahrul Bahri (Universitas Pamulang)



Article Info

Publish Date
14 Oct 2023

Abstract

MTs. Mathla’ul Anwar Nurul Kamal merupakan salah satu MTs yang berada di Kabupaten Bogor  memiliki jumlah siswa yang cukup banyak dan telah memiliki berbagai sarana seperti gedung untuk pembelajaran dan praktek, sarana olah raga, dan sarana peribadatan. Proses pembelajaran selama ini masih dilaksanakan secara konvensional meskipun teknologi multimedia sudah sangat banyak yang dapat digunakan untuk meningkatkan efektivitas pembelajaran siswa. Untuk mengatasi permasalahan tersebut maka telah dilaksanaka workshop pemanfaatan aplikasi Capcut untuk pembuatan bahan ajar terhadap 17 orang guru. Dengan workshop ini guru memiliki kemampuan dalam merancang bahan ajar dan dapat meningkatkan motivasi, wawasan, pengetahuan dan keterampilan untuk dapat berpartisipasi secara aktif dalam pengembangan bahan ajar di sekolah dalam rangka  meningkatkan kualitas proses belajar mengajar. Hasil evaluasi penyelenggaraan diperoleh bahwa materi workshop cukup menarik dan dibutuhkan oleh para guru, sangat bermanfaat, dan workshop semacam ini perlu dilaksanakan lagi dengan materi yang lebih tinggi.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

kommas

Publisher

Subject

Computer Science & IT Decision Sciences, Operations Research & Management Engineering

Description

KOMMAS: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat menerbitkan semua artikel multidisiplin ilmu tentang pengabdian kepada masyarakat khususnya dibidang teknik informatika atau Ilmu ...