eProceedings of Applied Science
Vol. 9 No. 5 (2023): Oktober 2023

Mengirim Data Berupa Video Melalui Cahaya Tampak ( Visible Light Communication ) Berbasis Arduino Uno

Badarudin Ramadan, La Ode (Unknown)
Deshanta Ibnugraha, Prajna (Unknown)
Rosmiati, Mia (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Oct 2023

Abstract

Abstrak— Visible Light communication merupakan media komunikasi yang menggunakan cahaya sebagai media transmisinya. Dengan media ini diharapkan dapat menjadi alternatif dalam pengiriman informasi dengan kapsitas yang lebih besar dan waktu yang relatif singkat. Penelitian ini merupakan pengembangan dari penelitian Visible light Commuication yang menggunakan cahaya tampak menjadi media komunikasi agar dapat mengirimkan data berupa video. Sistem komunikasi ini menggunakan Arduino sebagai mikrokontroller yang berfungsi untuk melakukan pengolahan data, dengan menggunakan Light Emmiting Diode (LED) sebagai komponen utama dalam rangkaian Transmitter dan Photodiode sebagai rangkaian utama rangkaian Receiver, berdasarkan pengujian yang telah dilakukan sistem ini mampu mengirimkan video dengan kapasitas maksimal 1,36 MB dengan jarak maksimal 8 cm pada kondisi terang.Kata kunci: Visible Light Communication , Transmitter, Receiver, LED, Photodioda

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

appliedscience

Publisher

Subject

Computer Science & IT Decision Sciences, Operations Research & Management Electrical & Electronics Engineering

Description

Merupakan media publikasi proyek akhir keahlian vokasi lulusan Universitas Telkom. Karya tulis proyek akhir keahlian vokasi yang diunggah melalui prosedur pemeriksaan (reviewer) dan approval pembimbing ...