Jurnal Industri dan Inovasi (INVASI)


Hubungan Usia dan Masa Kerja Terhadap Beban Kerja Mental pada Karyawan Bank Mandiri (Studi Kasus Bank Mandiri Cibinong City Center)

Jenisa, Tasya Rossie (Unknown)
Ningtyas, Desinta Rahayu (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Sep 2023

Abstract

Bank Mandiri memiliki lebih dari 2.050 cabang di seluruh Indonesia, salah satunya berlokasi di Cibinong City Center. Dalam menjalankan fungsinya, Bank Mandiri membutuhkan sumber daya manusia yang kompeten dalam bidangnya. Tuntutan pekerjaan yang berat membuat karyawan Bank Mandiri sering merasakan lelah secara mental dan fisik serta hilangnya semangat setelah bekerja. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat beban kerja mental yang dialami oleh karyawan Bank Mandiri Cibinong City Center dan mengetahui hubungan usia dan masa kerja terhadap beban kerja mental. Penelitian ini menggunakan metode NASA TLX untuk mengukur tingkat beban kerja mental dan dilakukan uji korelasi dengan Uji Rank Spearman. Data diperoleh dari penyebaran kuesioner NASA TLX dengan sampel 25 karyawan. Didapatkan hasil perhitungan beban kerja mental untuk unit kerja branch manager, general banking manager, branch sales manager, general banking attendant, dan financial advisor AXA masuk dalam kategori “Sangat Tinggi”. Sedangkan untuk unit kerja general banking officer, micro banking manager, verifikator, general banking staff (CS), general banking staff (teller), branch admin, mikro admin, sales generalis produktif, dan sales generalis konsumtif masuk dalam kategori “Tinggi”. Berdasarkan uji korelasi rank spearman, usia dan masa kerja secara bersamaan tidak mempunyai hubungan yang signifikan dengan beban kerja mental yang dialami oleh karyawan Bank Mandiri Cibinong City Center.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

invasi

Publisher

Subject

Control & Systems Engineering Decision Sciences, Operations Research & Management Engineering Industrial & Manufacturing Engineering Transportation

Description

Jurnal INVASI: Industri dan Inovasi adalah jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Program Studi Teknik Industri (PSTI), Fakultas Teknik, Universitas Teuku Umar melalui proses review. Jurnal ini bertujuan untuk mempublikasikan hasil penelitian di bidang Teknik Industri yang terbit dua kali dalam setahun ...