Jurnal Ilmiah Satyagraha
Vol 6, No 2 (2023)

PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN, LINGKUNGAN KERJA, SERTA MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN LPD DESA KESIMAN

putu siti firmani (Universitas PGRI Mahadewa Indonesia)
I Ketut Sudana (Universitas PGRI Mahadewa Indonesia)
I Dewa Gede Kresna Wirawan (Universitas PGRI Mahadewa Indonesia)



Article Info

Publish Date
05 Aug 2023

Abstract

Penelitian ini mengkaji korelasi  dari gaya kepemimpinan, motivasi kerja, lingkungan kerja secara independen serta serempak pada kinerja karyawan. Populasi menggunakan karyawan LPD Desa Adat Kesiman serta sampel berjumlah 51 orang. Metode dalam menganalisis data yakni pengujian validitas, keandalan, asumsi klasik, analisis regresi linear berganda, uji R2, uji F serta uji T. Temuan menyebutkan, (1) Gaya kepemimpinan berkorelasi positif serta signifikan pada kinerja karyawan, yang mana nilai koefisien T 2,253, koefisien regresi 0,236, dan signifikansi 0,029. (2) Lingkungan kerja berkorelasi positif serta signifikan pada kinerja karyawan, yang mana nilai koefisiennya T 2,405, koefisien regresi 0,304 dan signifikansi 0,020. (3) Motivasi kerja berkorelasi positif serta signifikan pada kinerja karyawan, dimana nilai koefisien T 2,448, koefisien regresi 0,261 serta signifikansi 0,018. Pengaruh variable independen pada kinerja karyawan sebesar 65,8%. Adapun saran yang mampu disampaikan penulis yakni LPD Desa Adat Kesiman hendaknya selalu selalu memimpin bawahannya selalu memberikan dorongan dan semangat kepada bawahannya serta selalu bertanggung jawaba terhadap keputusan yang di ambil, selain itu LPD Desa Adat Kesiman hendaknya membuat lingkungan kerja senyaman mungkin dan selalu menghargai hasil kinerja karyawannya

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

satyagraha

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Jurnal Ilmiah Satyagraha specializes in Economics and is intended to communicate original research and current issues on the subject. This journal warmly welcomes contributions from scholars of related disciplines. Specifically, the journal will deal with topics, including but not limited to: ...