Jurnal Adijaya Multidisiplin
Vol 1 No 05 (2023): Jurnal Adijaya Multidisiplin (JAM)

Evaluasi Program Sekolah Lansia Tangguh Melalui Analisis SWOT di BKKBN Provinsi Jawa Timur

Hilyah Maulida (Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya)
Budhi Setianto (Universitas Nadhatul Ulama Surabaya)
Nur Hotimah (Universitas Nadhatul Ulama Surabaya)



Article Info

Publish Date
01 Nov 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi program Sekolah Lansia Tangguh di BKKBN Provinsi Jawa Timur dengan menggunakan analisis SWOT. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan menggunakan instrumen wawancara langsung. Hasil analisis SWOT menunjukkan bahwa kekuatan program Sekolah Lansia Tangguh adalah banyaknya instansi pemerintahan dan swasta yang tertarik dengan kelompok Sekolah Lansia Tangguh serta penggunaan media penyampaian inovasi yang beragam dan tepat. Peluangnya adalah adanya dukungan dari masyarakat dan para pemangku kepentingan untuk program Bina Keluarga Lansia Tangguh serta disediakannya media yang dapat menunjang program pemberdayaan. Kelemahan program adalah beberapa lansia yang kurang memiliki semangat yang tinggi dalm mengikuti program. Ancamannya adalah kurangnya dukungan keluarga lansia untuk para lansianya aktif mengikuti program. Berdasarkan analisis SWOT, program Sekolah Lansia Tangguh dapat mengoptimalkan peluang dengan memanfaatkan kekuatan-kekuatan yang dimiliki, seperti peningkatan kapasitas SDM pelaksana dan pengelola kegiatan sekolah lansia di kelompok Sekolah Lansia Tangguh melalui pendidikan dan pelatihan.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jam

Publisher

Subject

Religion Humanities Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Education Electrical & Electronics Engineering Engineering Environmental Science Health Professions Industrial & Manufacturing Engineering Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Social Sciences Other

Description

Adijaya Multidisiplin Jurnal adalah jurnal yang menerbitkan artikel penelitian yang mencangkup multidisiplin, yang meliputi : Imu Manajemen, Humaniora dan ilmu sosial, ilmu politik kontemporer, ilmu pendidikan, ilmu agama dan filsafat, ilmu teknik, bisnis dan ekonomi, Koperasi, teknologi, ilmu ...