Rancang Bangun
Vol. 9 No. 2 (2023): Oktober 2023

ANALISIS EKONOMI PEMBANGKIT LISTRIK TENAGA MIKRO HIDRO PADA KALI SANGAJI KABUPATEN HALMAHERA TIMUR

K. Misbah, Zulkarnain (Unknown)
Nagu, Nani (Unknown)
Damayanti, Yuni (Unknown)
Idrus, Vebiasti (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Oct 2023

Abstract

Pembangkitan listrik mikrohidro adalah pembangkitan listrik dihasilkan oleh generator listrik DC atau AC .Pada penelitian ini bertujuan untuk menganalisa aspek ekonomi perancangan pembangkit listrik tenaga mikro hidro dan mengetahui kelayakan pendirian PLTMH dari segi ekonomi. pengumpulan data beban listrik dilakukan dengan wawancara dan kuisioner pada masyarakat Desa Sangaji, untuk mengetahui peralatan elektronik apa saja yang digunakan pada setiap rumah yang mempunyai daya listrik sebesar 450 watt. Kriteria yang digunakan untuk menilai kelayakan pembangunan dan pengelolaan PLTMH adalah nilai manfaat bersih sekarang ( Net Present Velue ), rasio antara biaya dan manfaat ( Benefit Cost Ratio ), Internal Rate Of Retuen (IRR) ,dan Brean Even Point ( BEP). Dari hasil penelitian menunjukan 36 rumah yang memiliki konsumsi listrik sebesar 100.01 KW yang di mana maksimum kapasitas pembangkit listrik tenaga mikro hidro sebesar 100 KW. Sehingga dapat di ketahui hasil perhitungan aspek ekonomi PLTMH Desa Sangaji mendapatkan benefit cost ratio sebesar 1 sehingga di nyatakan proyek ini layak untuk di bangun, net present value sebesar Rp. 12.977.017.141,00 ,  potensi balik modal dari suatu investasi sebesar 13,97%, break even point sebesar 4.006.200 KWH yang harus dijual untuk mencapai titik balik modal proyek PLTMH desa Sangaji

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

rancangbangun

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Control & Systems Engineering Engineering Transportation

Description

Jurnal Teknik Sipil : Rancang Bangun (p-ISSN: 2476-8928, e-ISSN:2614-4344) is a peer-reviewed scientific journal published by LPPM Muhammadiyah University of Sorong which is managed by the Civil Engineering Journal Management Team, Faculty of Engineering, University of Muhammadiyah Sorong. This ...