Kuliah Kerja Nyata (KKN) adalah program pendidikan tinggi yang memberikan kesempatan bagi mahasiswa untuk berkontribusi dalam pengembangan masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengelolaan sampah pada masyarakat Desa Karang Rejo, Kecamatan Gunung Maligas, Kabupaten Simalungun, sebagai bagian dari kegiatan KKN. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif yang melibatkan survei lapangan, wawancara dengan masyarakat, dan analisis data sekunder. Hasil penelitian mengungkapkan bahwa kondisi pengelolaan sampah di desa tersebut masih menghadapi beberapa tantangan, terutama terkait infrastruktur yang belum memadai dan rendahnya kesadaran masyarakat tentang pentingnya menjaga lingkungan. Meskipun pemerintah setempat telah melakukan upaya seperti gotong royong mingguan, partisipasi masyarakat masih perlu ditingkatkan. Mahasiswa KKN juga turut berperan dalam meningkatkan kesadaran masyarakat dengan mengadakan kampanye edukasi dan pelatihan. Hasil sosialisasi menunjukkan bahwa masyarakat mulai memahami pentingnya praktik 3R (Reduce, Reuse, Recycle) dalam pengelolaan sampah, dan beberapa telah mulai mengadopsinya dengan membawa keranjang belanjaan sendiri untuk mengurangi penggunaan plastik. Kesimpulannya, upaya meningkatkan kesadaran masyarakat dan peningkatan infrastruktur pengelolaan sampah perlu terus dikejar untuk mencapai pengelolaan sampah yang lebih baik di Desa Karang Rejo.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2023