Electrician : Jurnal Rekayasa dan Teknologi Elektro
Vol. 16 No. 3 (2022)

Rancang Bangun Alat Pemantau Arus, Tegangan dan Daya Berbasis Blynk (Studi di Gedung Dharma Penelitian Universitas Bangka Belitung)

Wahri Sunanda (Universitas Bangka Belitung)
Syaiful Bahri (Universitas Bangka Belitung)
Muhammad Jumnahdi (Universitas Bangka Belitung)



Article Info

Publish Date
30 Sep 2022

Abstract

Sistem pengukuran dan pemantauan energi listrik yang dilakukan secara langsung memiliki berbagai kekurangan, diantaranya tidak dapat diakses secara real time. Oleh karenanya, pada penelitian ini dirancang alat ukur sistem pemantauan pada panel yang diimplementasikan di Gedung Dharma Penelitian Universitas Bangka Belitung menggunakan aplikasi Blynk pada smartphone berbasis mikrokontroler. Dalam penelitian ini juga akan dibandingkan hasil pengukuran dengan alat ukur clamp meter. Dari hasil penelitian, selisih nilai yang terbaca oleh sensor PZEM-004T terhadap alat ukur clamp meter yakni 1,37 V untuk fasa R, 0,8 V untuk fasa S dan 1,4 V untuk fasa T. Untuk selisih nilai arus yakni 0,03 A untuk fasa R, 0,04 A untuk fasa S dan 0,03 A untuk fasa T. Sedangkan untuk daya 7,88 W untuk fasa R, 0,90 W untuk fasa S dan 0,98 W untuk fasa T

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

ojs

Publisher

Subject

Control & Systems Engineering Electrical & Electronics Engineering Engineering

Description

Focus and Scope Publication of scientific research results in the field of electrical engineering which covers: ~ Power system analysis ~ Electrical energy conversion ~ High voltage technology ~ Electronics ~ Control system ~ Telecommunication system ~ Computer and interfacing ~ Information ...