Bekasi Development Innovation Journal (BDI)
Vol 1 No 1 (2022): Bekasi Development Innovation Journal

PERKIRAAN EMISI CO2 DARI KEGIATAN PENGGUNAAN LAHAN DAN IMPLEMENTASI RTRW DALAM MITIGASI PERUBAHAN IKLIM

Feri Johana (World Agroforestry Center (ICRAF) South East Asia Program)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2022

Abstract

Fenomena perubahan iklim yang terjadi pada masa kini telah memunculkan kesadaran perlunya dua upaya penting yaitu terkait mitigasi dan adaptasi perubahan iklim. Dalam kegiatan mitigasi sejumlah aktivitas perlu dilakukan dengan melibatkan seluruh sektor termasuk sektor yang berbasis lahan. Penelitian ini   bertujuan untuk mengenali dinamika perubahan penggunaan lahan dan memperkirakan seberapa besar terjadinya emisi CO2 dari sektor berbasis lahan yang merupakan pemicu terjadinya perubahan iklim, serta melihat sejauhmana dampak implementasi Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) terhadap emisi CO2 yang akan datang. Pendekatan Stock-Difference digunakan untuk memperkirakan emisi yang terjadi, dan pendekatan proyeksi linear dari perubahan penggunaan lahan dibuat untuk memperkirakan emisi masa yang akan datang. Penelitian ini menunjukkan bahwa perubahan pengunaan lahan di Kabupaten Merangin selama periode 2005-2010 telah menyebabkan emisi CO2 sebesar 17,082 ton CO2 - eq / (ha.tahun), dimana terdapat dua unit perencanaan utama yang menyebabkan emisi tertinggi adalah Taman Nasional dan izin Perkebunan. Penelitian ini juga menunjukan bahwa bahwa pelaksanaan Rencana Tata Ruang Wilayah Kabupaten (RTRW) merupakan upaya yang penting dan signifikan dalam menurunkan emisi CO2 di suatu wilayah. Implikasi dari penelitian ini adalah bahwa memperkuat dilaksanakannya RTRW dalam pengaturan penggunaaan lahan membawa dampak positif bagi pembangunan daerah termasuk mitigasi perubahan iklim.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

bdi

Publisher

Subject

Religion Agriculture, Biological Sciences & Forestry Economics, Econometrics & Finance Education Environmental Science Social Sciences Veterinary Other

Description

Jurnal “Bekasi Development Innovation Journal (BDI)” yang akan diterbitkan merupakan jurnal yang diperuntukkan bagi peneliti baik dalam negeri maupun luar negeri. Dimana pada tahapan awal ini diharapkan sudah mampu menerbitkan artikel-artikel dari peneliti-peneliti nasional dengan mengutamakan ...