Jurnal Ilmiah Keperawatan Gigi
Vol 2, No 2 (2021): Juli 2021

TINGKAT PENGETAHUAN ORANG TUA TENTANG KESEHATAN GIGI DENGAN TERJADINYA KARIES PADA ANAK PRASEKOLAH

Imam Sarwo Edie (Jurusan Keperawatan Gigi Politeknik Kesehatan Kementerian Kesehatan Surabaya)
Arief Iriansyah Putra (Jurusan Keperawatan Gigi Politeknik Kesehatan Kementerian Kesehatan Surabaya)
Bambang Hadi Sugito (Jurusan Keperawatan Gigi Politeknik Kesehatan Kementerian Kesehatan Surabaya)



Article Info

Publish Date
22 Jul 2021

Abstract

Karies merupakan salah satu masalah penyakit gigi dan mulut yang prevalensinya masih cukup tinggi di Indonesia. Karies gigi menyebabkan timbulnya rasa sakit pada gigi sehingga akan mengganggu penyerapan makanan yang dapat mempengaruhi pertumbuhan anak. Masalah dalam penelitian ini tingginya persentase karies gigi di TK Pertiwi dan KB Pelangi Kerep Kidul Nganjuk Tahun 2020 (80%). Pemeliharaan cara menjaga kesehatan gigi dan mulut anak Prasekolah bergantung kepada orang tua. Namun masih banyak orang tua yang memiliki pengetahuan tentang Kesehatan Gigi yang rendah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya hubungan pengetahuan orang tua tentang Kesehatan Gigi dengan terjadinya karies gigi anak TK Pertiwi dan KB Pelangi Kerep Kidul Nganjuk. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian analitik dengan pendekatan cross sectional.Dengan jumlah responden dalam penelitian ini adalah 44 orang tua dan 44 anak Prasekolah di TK Pertiwi dan KB Pelangi Kerep Kidul Nganjuk Metode yaitu pengumpulan data dengan cara pemeriksaan dan kuesioner Teknis analisa data : perhitungan Statistik dengan menggunkan uji chi square menggunakan uji chi square. Hasil penelitian yaitu 0,817  lebih dari  0,05. Hal ini menunjukkan Tidak ada hubungan yang signifikan antara pengetahuan orang tua tentang kesehatan Gigi dengan terjadinya Karies Gigi anak TK Pertiwi dan KB Pelangi Kerep Kidul Nganjuk.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jikg

Publisher

Subject

Dentistry Health Professions Nursing Public Health Social Sciences

Description

JIKG dibentuk oleh Jurusan Keperawatan Gigi Poltekkes Kemenkes Tasikmalaya. JIKG merupakan wadah bagi akademisi, praktisi serta profesi kesehatan lain yang berminat mempublikasikan hasil riset yang telah mereka lakukan khususnya dalam bidang KESEHATAN GIGI dan ilmu lainnya. Journal JIKG ini ...