JURNAL ILMIAH PENDIDIKAN MUSIK
Vol. 1 No. 1 (2023): Volume 1 No 1 Tahun 2023

Penggunaan Whatsapp Pada Pembelajaran Seni Budaya (Musik) Di Sma Negeri 5 Padang

Jaka Handika (Unknown)
Yos Sudarman (Unknown)



Article Info

Publish Date
02 Mar 2023

Abstract

Penelitian dengan judul Penggunaan Whatsapp Pada Pembelajaran Seni Budaya (Musik) Di SMA Negeri 5 Padang membahas tentang bagaimana proses pembelajaran daring khususnya pada mata pelajaran seni budaya. Dalam penelitian ini digunakan metode deskriptif kualitatif. Instrument penelitian dalam skripsi ini adalah peneliti sendiri dengan dibantu oleh instrument pendukung lainnya seperti alat tulis dan handphone. Dalam teknik pengumpulan data penulis melakukan studi pustaka, observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian ini ialah, pelaksanaan pembelajaran daring di SMAN 5 Padang dilaksanakan dengan sistem shift/bergantian. Pembelajaran daring seni budaya (musik) dilaksanakan dengan menggunakan aplikasi whatsapp karena aplikasi ini lebih mudah diakses dan paling umum digunakan oleh guru dan siswa. Dalam pelaksanaan pembelajaran daring seni budaya (musik) terdapat beberapa kendala yang dihadapi oleh siswa dan guru. Adapun kendala yang dihadapi oleh guru seperti sulitnya menyampaikan materi yang seharusnya juga diiringi dengan praktik. Sedangkan kendala utama yang dihadapi oleh siswa yaitu penyampaian materi yang tidak merata. Guru hanya menyampaikan materi secara langsung kepada siswa yang belajar luring (tatap muka), sedangkan siswa yang belajar daring hanya diberikan video pembelajaran dan tugas melalui Whatsapp.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

Edumusika

Publisher

Subject

Arts Humanities Education

Description

EduMusika diterbitkan oleh Fakultas Bahasa & Seni Universitas Negeri Padang bekerja sama dengan Asosiasi Program Studi Pendidikan Seni Drama, Tari dan Musik (AP2Seni). Jurnal Edumusika terbit 2 (dua) kali pada bulan Mei, dan November berisi artikel/artikel penelitian di bidang musik dan ...