Nusantara Journal of Multidisciplinary Science
Vol. 1 No. 1 (2023): NJMS - Agustus 2023

Pengaruh Return On Asset, Net Profit Margin Dan Earning Price Share Terhadap Harga Saham Pada Sektor Kesehatan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Tahun 2018-2022

Yuliyatin Sholiqin (Universitas Nasional Pasim)
Rini Handayani (Universitas Nasional Pasim)



Article Info

Publish Date
31 Aug 2023

Abstract

Penelitian dilakukan karena adanya fenomena yang terjadi yaitu ketidaksesuaian antara teori penelitian yang ada dengan data empiris. Penelitian ini dilakukan pada sektor kesehaan yang terdaftar pada Bursa Efek Indonesia pada tahun 2018-2022. Tujuan penelitian ini ialah untuk mengetahui pengaruh antara variabel return on asset, net profit margin, earning per share terhadap harga saham pada sektor kesehatan terdaftar di Bursa Efek Indonesia secara parsial dan simultan. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif dan asosiatif. Unit Analisa pada penelitian ini adalah saham sektor kesehatan terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Sampel dalam penelitian ini ialah sebanyak 16 perusahaan sektor kesehatan dengan pengambilan sampel menggunakan metode nonprobability sampling dengan pendekatan purposive sampling. Metode analisis menggunakan regresi logistik. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa secara parsial return on asset berpengaruh  positif terhadap harga saham, untuk net profit margin dan earning per share tidak berpengaruh terhadap harga saham. Selanjutnya untuk return on asset, net profit margin dan earning per share memiliki pengaruh terhadap harga saham secara simultan.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

njms

Publisher

Subject

Religion Humanities Computer Science & IT Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Nusantara Journal of Multidisciplinary Science (NJMS) adalah jurnal yang prestisius untuk eksplorasi ilmiah di persilangan berbagai disiplin. NJMS berperan sebagai pusat intelektual yang mendorong dialog dan kolaborasi mendalam di berbagai bidang pengetahuan. Dengan proses review yang ketat, NJMS ...