Sosial Khatulistiwa: Jurnal Pendidikan IPS
Vol 2, No 1 (2022): April 2022

Nilai Gotong Royong Budaya Robo-Robo dalam Pengembangan Materi Pembelajaran IPS di SMP

Aprilia Maryani (Universitas Tanjungpura)
Bimo Pramono Putro Wibowo (Universitas Tanjungpura)
Santika Dewi Prasasti (Universitas Tanjungpura)
Firnanden Darma Cemara (Universitas Tanjungpura)
Dwi Fan Josep (Universitas Tanjungpura)



Article Info

Publish Date
06 Jun 2022

Abstract

Kebudayaan di Indonesia dapat menjadi salah satu jalan untuk pendidikan karakter bagi generasi muda, namun kemajuan zaman memiliki dampak negatif pada eksistensi budaya bagi generasi muda, ruang gerak untuk kebudayaan menjadi peran yang mengiringi perubahan generasi muda dan menyebabkan kebudayaan di Indonesia memudar. Salah satu cara yang dapat dilakukan untuk menjaga kebudayaan adalah mengenalkan kebudayaan di lembaga formal yaitu sekolah dengan mengatur kurikulum yang memasukkan nilai budaya seperti gotong royong, kesopanan, dan lainnya yang dapat diterapkan secara langsung di sekolah oleh peserta didik. Pelestarian kebudayaan ini dapat dilakukan dengan pengenalan tradisi yang memiliki nilai-nilai karakter seperti robo-robo yang memiliki nilai gotong royong pada pelaksanaannya.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JPIPS

Publisher

Subject

Education Social Sciences

Description

SOSIAL KHATULISTIWA Jurnal Pendidikan IPS (SKJPI) is an open access, and peer-reviewed journal. SKJPI aims to disseminate Conceptual thinking or ideas, reviews, and research findings/results in Social Studies Education. The results of research and analysis contained in the journal accommodate ...