Cantata Deo: Jurnal Musik dan Seni
Vol. 1 No. 1 (2023): Cantata Deo: Jurnal Musik dan Seni

Penerapan Metode Media Visual Gambar Untuk Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Seni Budaya di Kelas VIII B SMP Negeri 7 Sentani

Yaung, Sarce (Unknown)
Pardomuan, Gusti Nyoman (Unknown)
Sahureka, Cosye Meilina (Unknown)



Article Info

Publish Date
14 Apr 2023

Abstract

Proses belajar mengajar (PBM) seringkali dihadapkan pada materi yang abstrak dan di luar pengalaman siswa sehari-hari, sehingga materi menjadi sulit diajarkan guru dan sulit dipahami siswa. Berbagai materi yang berkaitan dengan sejarah masa lalu akan lebih konkrit dan mudah dipahami apabila disampaikan oleh guru dengan media visual layaknya gambar dan foto. Metode penelitian yaang digunakan adalah metode penelitian pengembangan dengan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara dan penyebaran angket.adapun dalam penulisan ini menggunakan teknik kuantitatif,selanjutnya untuk menganalisis penulis menggunakan skala likert dan untuk menentukan hasil akhir menggunakan teknik analisi data. Hasil penelitian yang penulis lakukan menunjukkan adanya peningkatan motivasi belajar siswa terhadap mata pelajaran. Berdasarkan hasil analisis dan kesimpulan pada bab pembahasan maka penulis mengajukan saran-saran sebagai berikut: adanya pengembagan baru dalam sistem belajar dengan menggunakan media pembelajaran yang lebih menarik seperti media gambar,media audio,bahkan bisa dalam bentuk yang lainnya agar siswa lebih termotivasi dan menangkap materi dengan lebih baik.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jmcd

Publisher

Subject

Religion Arts Education Social Sciences

Description

Cantata Deo: Jurnal Musik dan Seni merupakan jurnal yang mengkaji berbagai isu dalam bidang Musik, Seni, Musik Gereja, Pendidikan Musik Gereja, Kajian Seni Musik & Musik Etnis. Jurnal ini mengapresiasi artikel-artikel dalam ranah kajian teoretis, filosofis dan aplikatif berdasar pada penelitian dan ...