Perusahaan asuransi umum dituntut mencari strategi manajemen yang dapat diterapkan agar dapat bersaingdengan para kompetitor lain. Salah satu perusahaan asuransi umum yang ada di kota Bandar Lampung yakni perusahaan asuransi BUMIDA. Alat analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah matriks Boston Consulting Group(BCG). Rumusan masalah pada penelitian ini adalah bagaimana posisi masing-masing produk BUMIDA dan bagaimana strategi yang tepat serta dapat digunakan oleh BUMIDA untuk masingmasing produknya menggunakan matriks Boston Consulting Group.Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui dan merumuskan posisi produk BUMIDA dan strategi yang dapat digunakan. Metode penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Hasil dari penelitian ini adalah terdapat enam produk yang menempati kuadran I, empat produk yang menempati kuadran II, satu produk yang menempati kuadran IV, dan tidak ada produk BUMIDA yang menempati kuadran III. Strategi yang dapat dilakukan BUMIDA adalah : 1)strategi Build, 2)strategi Hold, 3)strategi Harvest, 4)strategi Divest.
Copyrights © 2021