Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara
Vol. 4 No. 4 (2023): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN)

Eksplorasi Potensi Fasilitas Wisata Guna Meningkatkan Daya Tarik Wisata Waduk Londo Desa Tamansari Banyuwangi

Ermawati, Eka Afrida (Unknown)
Cardias, Esa Riandy (Unknown)



Article Info

Publish Date
14 Dec 2023

Abstract

Daya Tarik Wisata Waduk Londo merupakan salah satu tempat wisata rintisan di Desa Wisata Tamansari. Obyek wisata sumber mata air peninggalan Belanda yang digunakan untuk mengalirkan lahan persawahan warga sekitar. Saat ini beralih fungsi sebagai daya tarik wisata baru di tahun 2020. Akan tetapi daya tarik wisata Waduk Londo hanya dibuka untuk masyarakat lokal mengingat fasilitas yang belum memadai, seperti belum adanya penyediaan musholla, penyediaan kamar mandi, penyediaan loket masuk, kurangnya tempat sampah, penyediaan area tempat makan, penyediaan sarana informasi dan papan penunjuk arah, dan penyediaan fasilitas parkir. Metode yang digunakan antara lain wawancara, observasi, dan rencana aksi program terkait penambahan fasilitas di lokasi pengabdian. Hasil dari kegiatan pengabdian dibuktikan dengan penyediaan papan-papan nama gazebo, penambahan dua papan penunjuk arah, penambahan fasilitas tempat sampah, dan pembuatan site plan

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jpkm

Publisher

Subject

Computer Science & IT Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Jurnal JPkMN adalah jurnal yang diterbitkan oleh lembaga sistem informasi dan teknologi (SISFOKOMTEK) medan yang bertujuan untuk mewadahi tentang hasil pengabdian kepada masyarakat. JPkMN (Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara) adalah wadah informasi berupa hasil pengabdian, studi ...