Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan hasil belajar mahasiswa pada mata kuliah statistika dasar, sehingga dosen pada mata kuliah lain yang bertaut dengan mata kuliah ini dapat mengambil tindakan sustainable guna menciptakan pembelajaran yang lebih baik. Penelitian ini termasuk jenis penelitian kuantitatif dengan pendekatan deskriptif. Subjek dalam penelitian ini adalah mahasiswa semester 3 yang mengambil mata kuliah statistika dasar di Sekolah Tinggi Agama Kristen Kupang Provinsi Nusa Tenggara Timur Tahun Akademik Semester Gasal 2023-2024 yang berjumlah 35 mahasiswa. Instrumen pengumpulan data yang digunakan adalah instrumen tes yang terdiri dari tugas, Ujian Tengah Semester, dan Ujian Akhir Semester. Adapun hasil belajar mahasiswa pada studi ini merupakan akumulasi dari pelbagai penilaian, diantaranya kehadiran, tugas, UTS dan UAS. Berdasarkan hasil analisis deskriptif selama satu semester menunjukkan bahwa sebagian besar mahasiswa memperoleh nilai dengan predikat B+ dan berada di rentang nilai 75 sampai 79. Oleh karena itu, guna mempertahankan hasil belajar mahasiswa, dosen perlu menyesuaikan materi dengan karakteristik dan gaya belajar mahasiswa. Selain itu, dosen juga perlu membuat peta kebutuhan belajar mahasiswa, sehingga hasil belajar mahasiswa lebih maksimal.
Copyrights © 2023