Dhabit : Jurnal Pendidikan Islam
Vol. 3 No. 1 (2023): Jurnal Dhabit : Jurnal Pendidikan Islam

PENERAPAN MAKE A MATCH TINGKATKAN PRESTASI BELAJAR MATERI IMAN KEPADA NABI

Siti Nursyamsiyah (Unknown)



Article Info

Publish Date
03 Jul 2023

Abstract

Rendahnya semangat belajar berdampak negative terhadap efektifitas pembelajaran. Perlu dicari permasalahannya dan disikapi mengapa minat dan motivasi dalam belajar di kelas cenderung rendah. Setelah diamati, rendahnya motivasi belajar PAI disebabkan metode/strategi pembelajaran masih konvensional dan siswa pasif. Untuk mengatasinya penelitian difokuskan pada menerapkan model pembelajaran aktif Make A Match dalam pembelajaran PAI. Permasalahannya bagaimana proses pembelajaran dengan make a match meningkatkan motivasi belajar siswa, peningkatan prestasi belajar dengan make a match dan tanggapan siswa dalam mengikuti pembelajaran dengan make a match. Tujuan penelitian mendeskripsikan pembelajaran Make a Match dalam meningkatkan motivasi belajar. Meningkatkan prestasi belajar setelah pembelajaran model Make a Match. Langkah siklus: perencanaan, tindakan, pengamatan, evaluasi dan refleksi. Sasaran penelitian kelas VIII-G SMPN 32 Purworejo. Data observasi, kuisioner, hasil tes dan dokumen. Hasil analisis bahwa: Pembelajaran make a match berjalan optimal, motivasi belajar mengalami peningkatan dari siklus I sampai II naik 69%. Prestasi belajar menggunakan make a match dapat meningkatkan prestasi belajar, naik 16,67. Ketuntasan belajar kondisi awal naik meningkat 42,97%. Hasil angket 96,86% memberi tanggapan positif terhadap pembelajaran model Make a Match. Simpulan strategi pembelajaran aktif model Make A Match meningkatkan motivasi dan prestasi belajar materi Iman kepada Nabi, Siswa serta pembelajaran Make A Match cukup efektif alternative pembelajaran.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

dhabit

Publisher

Subject

Religion Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Artikel yang dimuat disini merupakan hasil penelitian, kajian dan gagasan di bidang pendidikan Islam dari para guru Pendidikan Agama Islam, pengawas PAI, dosen, pejabat dan pemerhati pendidikan Islam terutama Pendidikan Agama Islam di ...