Tedc
Vol 16 No 3 (2022): JURNAL TEDC

PREFERENSI MEREK PERSONAL COMPUTER SET PADA KEPUTUSAN PEMBELIAN KONSUMEN

Firdhani Faujiyah (Politeknik TEDC)
Rika Amelia (Unknown)
Ajeng Widiasmara Edwar Putri (Unknown)
Gita Fitriana (Unknown)
Anggi Nila Maulina (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Nov 2022

Abstract

Perkembangan teknologi dan informasi yang semakin pesat, berakibat pada persaingan bisinis elektronika di Indonesia semakin tinggi. Setiap perusahaan dituntut untuk dapat meningkatkan pangsa pasar dan meraih konsumen dengan mengembangkan produk yang lebih inovatif, efektif, dan efisien. Personal Computer (PC) set merupakan salah satu produk elektronika yang banyak digunakan dan terus berkebang hingga saat ini. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat preferensi merek produk PC set merk LG dan HP. Penelitian ini juga mengidentifikasi variabel yang dapat digunakan sebagai tolak ukur preferensi konsumen di wilayah DKI Jakarta. Metode analisis yang digunakan adalah deskriptif eksploratori dengan pendekatan survei, dengan menggunakan nonpropbability sampling pada 30 responden. Hasil penelitian menunjukan PC Set LG menjadi pilihan berdasarkan variable harga produk, dan PC set HP lebih banyak dibeli konsumen berdasarkan variable citra merek, desain, kualitas, dan minat beli

Copyrights © 2022