Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar bahasa inggris menggunakan metode pembelajaran peta konsep untuk siswa SMA Negeri 4 Tebo provinsi Jambi semester ganjil tahun pelajaran 2022/2023. Metode penelitian ini adalah PTK (Penelitian Tindakan Kelas) yang dilakukan dalam 2 siklus dan setiap siklus terdiri dari 4 tahap: (1) Perencanaan, (2) Pelaksanaan, (3) Observasi, (4) Refleksi. Pengumpulan data di dapat melalui 4 cara: (1) wawancara, (2) observasi, (3) dokumentasi, (4) tes. Populasi penelitian menggunakan seluruh siswa kelas X IPS dan subjek penelitian ini yaitu siswa kelas X IPS-1. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ketuntasan klsikal ranah afektif minat siswa pada siklus I mencapai 78% dan pada siklus II menjadi 89% pada ranah ini terdapat tiga aspek yang dinilai yaitu (1) rasa ketertarikan siswa dalam mengikuti pembelajaran bahasa inggris (2) kesungguhan siswa dalam mengikuti pembelajaran bahasa inggris (3) perhatian/tanggapan siswa selama proses pembelajaran. Hasil belajar siswa pada ranah kognitif siklus I ketuntasan klasikal mencapai 70% dan pada siklus II menjadi 89,66%.
Copyrights © 2023