JECIE (Journal of Early Childhood and Inclusive Education)
Vol. 2 No. 1 (2018): Desember

Pengaruh Permainan Simpai Terhadap Peningkatan Kecerdasan Kinestetik Anak Kelompok B TK Negeri Pembina Kecamatan Kaliwates Kabupaten Jember

Levi Nur Afni (IKIP PGRI Jember)
M. Fadil Djamali (IKIP PGRI Jember)



Article Info

Publish Date
30 Apr 2021

Abstract

Dunia anak adalah dunia bermain, dari mulai bangun tidur sampai tidur kembali yang ada dalam fikiran anak adalah bermain. Stimulasi kecerdasan kinestetik terjadi pada saat bermain. Simpai (hulahop) sangat mudah digunakan pada aktivitas gerak tertentu yang berkaitan dengan pengembangan kelincahan (agility), kelenturan (flexibility) dan juga daya tahan (endurance), serta mengembangkan aspek lainnya seperti ritme gerakan. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode kuantitatif. Penelitian ini mempunyai variabel bebas yaitu permainan simpai dan variabel terikatnya yaitu kecerdasan kinestetik. Metode analisis data menggunakan analisis Chi-Kuadrat (X2). Berdasarkan hasil analisa data didapatkan nilai X2 hitung = 6,427. Sedangkan bila dilihat nilai X2 tabel Chi-Kuadrat dengan responden (N) = 30, dengan taraf signifikan 5% diperoleh = 3,841. Dengan demikian dapat diketahui bahwa hipotesis kerja diterima yaitu ada pengaruh permainan simpai (hulahop) terhadap peningkatan kecerdasan kinestetik anak kelompok B TK Negeri Pembina Kecamatan Kaliwates Kabupaten Jember.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

JECIE

Publisher

Subject

Education

Description

JECIE (Journal of Early Childhood and Inclusive Education) has e ISSN 25992759 (online) and p ISSN 26144387 (print) is a national scientific journal of Early Childhood Education (PAUD) that aims to communicate the research results of lecturers, students, teachers, practitioners, and scientists in ...