Mochamad Fadil Djamali
Universitas PGRI Argopuro Jember

Published : 9 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 9 Documents
Search

EKSPLORASI KONSEP DILATASI ETNOMATEMATIKA PADA BATIK TEMBAKAU JEMBER Dwi Noviani Sulisawati; Devita Amalia; M. Fadil Djamali
Prismatika: Jurnal Pendidikan dan Riset Matematika Vol 4 No 1 (2021): Prismatika: Jurnal Pendidikan dan Riset Matematika
Publisher : Program Studi Pendidikan Matematika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33503/prismatika.v4i1.1441

Abstract

Etnomatematika merupakan ragam cara yang berbeda dalam melakukan matematika yang memperhitungkan penggunaan konsep-konsep matematika dalam sistem akademik yang dikembangkan di berbagai lapisan masyarakat dengan tetap memperhatikan tujuan yang berbeda – beda, dimana perbedaan budaya akan menciptakan perbedaan dalam praktek matematikanya (cara berhitung, mengelompokkan, mengukur, merancang bangunan atau alat, bermain dan lainnya). Berdasarkan hal tesebut penelitian ini bertujuan mendeskripsikan hasil eksplorasi etnomatematika pada batik tembakau Jember. Metode analisis dalam penelitian ini dengan menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan etnografi. Teknik pengumpulan data berupa observasi, dokumentasi dan wawancara. Penelitian ini dilakukan di Rumah Batik Rolla Jember dan Rezti’z Batik Tegalsari Ambulu Jember. Penelitian dilaksanakan selama satu minggu. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa Etnomatematika pada batik motif tembakau khas Jember mempunyai konsep matematis berupa konsep dilatasi.
Exploring Mathematical Concepts and Philosophical Values in Jember Batik Devita Amalia; Dwi Noviani; M. Fadil Djamali; Imam Rofiki
Abjadia Vol 6, No 2 (2021): Abjadia
Publisher : Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.18860/abj.v6i2.13119

Abstract

Ethnomathematics are different ways of doing mathematics taking into account the academic mathematical knowledge developed by different sectors of society as well as taking into account the different modes in which different cultures negotiate their mathematical practices (ways of grouping, counting, measuring, designing tools, or playing). Based on this research, this study aims to describe the results of ethnomathematics exploration in Jember batik motifs. The method of analysis used in this research was a qualitative approac with an ethnographic design. Data collection techniques were observation, documentation, and interviews. This research was conducted at Rumah Batik Rolla Jember and Rezti'z Batik Tegalsari Ambulu Jember. The research was conducted for one week. The results of this study indicate that the ethnomathematics in the Jember batik motif has a philosophical value that describes the natural wealth of Jember Regency in each of its motifs, and there are mathematical concepts in the form of geometric transformation concepts (reflection, translation, rotation, and dilation) along with the concept of number patterns.
Pengaruh Permainan Lompat Tali terhadap Kemampuan Motorik Kasar Anak Lifhatul Hasanah; Fadil Djamali; Pascalian Hadi Pradana
Jurnal Amal Pendidikan Vol. 4 No. 2 (2023): August 2023
Publisher : FKIP Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36709/japend.v4i2.58

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk melihat apakah ada pengaruh permainan lompat tali terhadap keterampilan motorik kasar anak di TK Miftahul Jannah Kabupaten Jember. Rancangan penelitian ini menggunakan one group pretest posttest design. Populasi penelitian ini terdiri dari 39 orang anak TK Miftahul Jannah, dengan kelompok I dan II yang masing-masing beranggotakan 19 dan 20 orang anak. Sampel penelitian ini diambil dari siswa kelompok II dengan jumlah siswa sebanyak 20 orang anak. Teknin analisis data dalam penelitia ini menggunakanPaired sample t-test, untuk mengetahui efektifitas suatu perlakuan dengan cara membandingkan mean sebelum dan sesudah perlakuan berikan. Berdasarkan uji paired sample test setelah dilakukan uji diperoleh nilai sign sebesar 0.000 yang mana nilai sign ini kurang dari 0.05 yang memiliki arti bahwa terdapat pengaruh yang bermakna terhadap perbedaan perlakuan yang diberikan pada masing-masing variable. Hasil analisis data menunjukkan bahwa terdapat pengaruh kegiatan permainan lompat tali terhadap kemampuan motorik kasar anak di TK Miftahul Jannah Jember dengan jumlah 20 orang anak
Meningkatkan Kemampuan Mengklasifikasikan Benda Berdasarkan Warna melalui Permainan Edukatif Uswatun Hasanah; Fadil Djamali; Pascalian Hadi Pradana
Jurnal Amal Pendidikan Vol. 4 No. 2 (2023): August 2023
Publisher : FKIP Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36709/japend.v4i2.60

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah permainan edukatif berdampak pada kemampuan anak dalam mengklasifikasikan benda. Permainan edukatif adalah alat permainan yang digunakan dengan tujuan memberi rangsangan kepada anak, sehingga mengoptimalkan perkembangannya. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan jenis penelitian Tindakan kelas. Penelitian ini dilaksanakan selama dua siklus, Siklus I dan Siklus II, dengan setiap siklus terdiri dari empat tahapan yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Teknik pengumpulan data yang dipakai adalah observasi yang berupa lembar pengamatan, dan dokumentasi. Metode analisis data yang digunakan analisis deskriptif dengan pendekatan kualitatif dan kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan kamampuan mengklasifikasikan benda melalui permainan edukatif dari Siklus I ke Siklus II. Hal ini terlihat dari adanya peningkatan mulai dari siklus I ke siklus II. Pada siklus I  rata-rata sebesar 56,30% dan rata-rata pada siklus II sebesar 82,22%. Hal ini menunjukkan bahwa terdapat peningkatan sebesar 25,92%. Pada siklus II juga telah melewati indicator keberhasilan yaitu sebesar 75%. Olah karena itu, dapat disimpulkan bahwa kegiatan permainan edukatif dapat meningkatkan kemampuan anak dalam mengklasifikasikan benda.
Pengaruh Permainan Flash Card Terhadap Kemampuan Membaca Pada Siswa Usia 4-6 Tahun di RA Ar-Ridlwan Ajung Jember Tahun Ajaran 2015/2016 Etik Ruwaida Zulfa; Fadil Djamali
JECIE (Journal of Early Childhood and Inclusive Education) Vol. 1 No. 2 (2018): Juli
Publisher : Program Studi PG PAUD - FKIP - UNIPAR JEMBER

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31537/jecie.v1i2.457

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh tuntutan orang tua dan sekolah dasar yang ingin anak atau siswanya untuk dapat membaca akan tetapi para pendidik dan orang tua masih banyak yang menggunakan cara atau metode yang memaksakan kepada anak sehingga anak tidak suka dengan pelajaran membaca. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh permainan flash card terhadap kemampuan membaca pada siswa usia 4-6 tahun di RA Ar-Ridlwan. Berdasarkan hasil analisis Chi-kuadrat menghasilkan X2 hitung = 5,85 lebih besar dari X2 tabel= 3,84 pada taraf signifikan 5%. Sehingga dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh permainan flash card terhadap kemampuan membaca pada siswa usia 4-6 tahun di RA Ar-Ridlwan Kecamatan Ajung Kabupaten Jember. Dengan adanya penelitian ini diharapkan para pendidik dapat menerapkan permainan untuk mengembangkan kemampuan membaca siswa. Pendidik juga diharapkan dapat mengembangkan kreativitas dan membuat suasana yang menyenangkan dalam kegiatan belajar mengajar di kelas agar siswa merasa antusias ketika mengikuti pembelajaran.
Pengaruh Metode Bercerita Terhadap Peningkatan Kosakata Anak Usia Dini di TK Berdikari Sukorambi Jember Holiya Holiya; Fadil Djamali
JECIE (Journal of Early Childhood and Inclusive Education) Vol. 2 No. 1 (2018): Desember
Publisher : Program Studi PG PAUD - FKIP - UNIPAR JEMBER

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31537/jecie.v2i1.468

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh metode bercerita terhadap kosakata anak usia dini pada siswa kelompok A TK Berdikari, Sukorambi, Jember, Tahun Ajaran 2015 – 2016. Jenis penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Responden yang digunakan sebanyak 15 siswa. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, angket, dan dokumentasi. Data yang diperoleh kemudian dianalisis menggunakan rumus Chi-Kuadrat, yaitu untuk mencari perbedaan antara satu variabel dengan variabel lainnya. Artinya apakah ada atau tidak ada perbedaan antara variabel X dengan Y. berdasarkan hasil analisis data diperoleh bahwa nilai X2 hitung (6,003) lebih besar (>) dari nilai X2 tabel (3,841). Dengan demikian hipotesis nihil ditolak dan hipotesis kerja diterima yang berarti ada pengaruh penggunaan metode bercerita terhadap peningkatan kosakata anak usia dini pada siswa kelompok A TK Berdikari Jember.
Pengaruh Permainan Simpai Terhadap Peningkatan Kecerdasan Kinestetik Anak Kelompok B TK Negeri Pembina Kecamatan Kaliwates Kabupaten Jember Levi Nur Afni; M. Fadil Djamali
JECIE (Journal of Early Childhood and Inclusive Education) Vol. 2 No. 1 (2018): Desember
Publisher : Program Studi PG PAUD - FKIP - UNIPAR JEMBER

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31537/jecie.v2i1.470

Abstract

Dunia anak adalah dunia bermain, dari mulai bangun tidur sampai tidur kembali yang ada dalam fikiran anak adalah bermain. Stimulasi kecerdasan kinestetik terjadi pada saat bermain. Simpai (hulahop) sangat mudah digunakan pada aktivitas gerak tertentu yang berkaitan dengan pengembangan kelincahan (agility), kelenturan (flexibility) dan juga daya tahan (endurance), serta mengembangkan aspek lainnya seperti ritme gerakan. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode kuantitatif. Penelitian ini mempunyai variabel bebas yaitu permainan simpai dan variabel terikatnya yaitu kecerdasan kinestetik. Metode analisis data menggunakan analisis Chi-Kuadrat (X2). Berdasarkan hasil analisa data didapatkan nilai X2 hitung = 6,427. Sedangkan bila dilihat nilai X2 tabel Chi-Kuadrat dengan responden (N) = 30, dengan taraf signifikan 5% diperoleh = 3,841. Dengan demikian dapat diketahui bahwa hipotesis kerja diterima yaitu ada pengaruh permainan simpai (hulahop) terhadap peningkatan kecerdasan kinestetik anak kelompok B TK Negeri Pembina Kecamatan Kaliwates Kabupaten Jember.
Development of E-Book Learning Media in Introducing Science for Early Childhood Mochamad Fadil Djamali; Indah Kharismawati
Jurnal Obsesi : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini Vol 7, No 6 (2023)
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/obsesi.v7i6.5410

Abstract

The issue of science knowledge comprehension among early childhood children is a complex matter that requires serious attention in many countries, including Indonesia. Several studies indicate that the understanding of science knowledge among early childhood children in Indonesia is still relatively low. One of the efforts to provide a solution to these issues is the development of electronic book (e-book) instructional media. This development research employs the ADDIE model. The ADDIE model's developmental stages include analysis, design, development, implementation, and evaluation. The target audience is Kindergarten Group B children aged 5-6 years from TK Lab.School IKIP PGRI Jember. The instruments used for this research are expert media review, expert design review, expert content review, responses from small and large focus groups. Based on the response results, the understanding of participants reached 90,6%, the appeal was rated at 90,4%, with an overall average of 90,5%. The e-book's development results, based on the participants' responses, indicate that the usage of the e-book is highly suitable and effective in enhancing the understanding of science among children aged 5-6 years.
Implementasi Mendongeng dalam Meningkatkan Kemampuan Bahasa Anak Usia Dini Pascalian Hadi Pradana; Fadil Djamali; Ainun Nasyiyatul Khoiriyah
Jurnal Ilmiah POTENSIA Vol 9 No 1 (2024): JANUARI
Publisher : UNIB Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33369/jip.9.1.99-108

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengimplementasi kegiatan mendongeng dalam meningkatkan kemampuan Bahasa anak usia dini. Mendongeng merupakan sebuah seni tentang cerita dari suatu peristiwa dan disampaikan secara lisan. Kegiatan mendongeng yang melibatkan pendengaran dan pengamatan oleh anak-anak akan menumbuhkan dari segi Bahasa anak itu sendiri. Penelitian ini menggunakan penelitian tindakan kelas. Pengumpulan data yang diperlukan dalam penelitian ini diperoleh melalui kegiatan observasi dari pelaksanaan kegiatan mendongeng. Mendongeng dapat meningkatkan kemampuan Bahasa anak yakni pada aspek menceritakan kembali isi cerita secara sederhana, menjawab pertanyaan tentang dongeng dengan baik, dan melanjutkan isi cerita dongeng. Peningkatan terjadi pada siklus I ke siklus I pada masing-masing aspek penilaian. Aspek menceritakan kembali isi cerita secara sederhana mengalami peningkatan yakni pada siklus I sebesar 50% atau 7 anak menjadi 85,8% atau 12 anak yang memenuhi indicator keberhasilan. Pada aspek menjawab pertanyaan tentang dongeng dengan baik juga mengalami peningkatan, yakni pada siklus I sebesar 50% atau 7 anak menjadi 85,8% atau 12 anak yang memenuhi indicator keberhasilan. Pada aspek melanjutkan isi cerita dongeng juga mengalami peningkatan yakni pada siklus I sebesar 71,4% atau 10 anak menjadi 92,9% atau 13 anak yang memenuhi indicator keberhasilan. Dengan hasil ini karena pada siklus II telah memenuhi indicator keberhasilan, maka penelitian telah selesai.