Innovative: Journal Of Social Science Research
Vol. 3 No. 5 (2023): Innovative: Journal of Social Science Research

Analisis Strategi Manajemen Talenta Dalam Meningkatkan Produktivitas Kerja Karyawan di PT. Itc Finance Cabang Nias Kota Gunungsitoli

Waruwu, Wince (Unknown)
Lase, Delipiter (Unknown)
Harefa, Peringatan (Unknown)
Bate’e, Maria Magdalena (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 Nov 2023

Abstract

Artikel ini mengeksplorasi manajemen talenta dan dampaknya terhadap produktivitas karyawan, dengan fokus pada PT. ITC Finance Cabang Nias Kota Gunungsitoli. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif kualitatif. Sumber data dan informan (partisipan) terdiri dari manajemen dan karyawan, ditetapkan dengan menggunakan teknik purpose sampling. Data dijaring dengan menggunakan teknik wawancara semi terstruktur, dan dianalisis dengan menggunakan interactive model. Hasil penelitian menunjukkan bahwa profil talenta karyawan meliputi kemampuan komunikasi yang efektif, pemahaman terhadap kondisi pasar, kemampuan menjalin relasi, analisis karakter konsumen, analisis kelayakan kredit, dan profesionalisme. Faktor-faktor yang mempengaruhi produktivitas meliputi insentif, lingkungan kerja yang positif, kenyamanan tempat kerja, keterlibatan karyawan, dan pencapaian target. Adapun strategi manajemen talenta melibatkan pelatihan, dukungan bagi karyawan lapangan, analisis pasar, serta penerapan penghargaan dan sanksi. Namun, implementasi strategi tersebut menghadapi tantangan seperti persaingan bisnis, target pasar yang baku, kelalaian nasabah, dan penempatan karyawan yang suboptimal.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

Innovative

Publisher

Subject

Humanities Computer Science & IT Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Public Health Other

Description

Innovative: Journal Of Social Science Research is a journal managed by Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai which bridges researchers to publish research results in all scientific fields (multidiscipline). This includes the fields of education, health, law, economics, IT (Informatics Engineering), ...