AB-JOIEC: Al-Bahjah Journal of Islamic Economics
Vol. 1 No. 1 (2023): AB-JOIEC

STRATEGI FUNDRAISING DAN PROGRAM PEMBERDAYAAN MASYARAKAT UNTUK MENINGKATKAN EKONOMI MUSTAHIK PADA LEMBAGA FILANTROPI BAZNAS KABUPATEN KUNINGAN

Suhandi, Andi (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Aug 2023

Abstract

Peran BAZNAS Kabupaten Kuningan sebagai lembaga filantropi Islam dalam mengatasi masalah kemiskinan sangat dipertimbangkan. Zakat, Infak, dan Sedekah merupakan sarana kedermawanan untuk saling membantu. Pada Visi lembaga untuk meningkatkan ekonomi mustahik di Kabupaten Kuningan melalui ZIS yang dapat teralisasikan melalui penerapan strategi fundraising dana ZIS yang  baik, sehingga dapat mendorong keberlangsungan program pemberdayaan masyarakat untuk meningkatkan ekonomi mustahik. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis efektivitas strategi fundraising dan program pemberdayaan masyarakat pada BAZNAS Kabupaten Kuningan. Metode yang digunakan pada penelitian ini pendekatan kualitatif desktriptif. Sedangkan, pengumpulan data dilakukan melalui wawancara, obesrvasi, dan dokumentasi untuk menggali informasi terkait pelaksanaan strategi fundraising serta program pemberdayaan pada BAZNAS Kabupaten Kuningan.  Hasil penelitian, ditemukan strategi fundraising yang dilakukan oleh BAZNAS Kabupaten Kuningan meliputi, sosialisasi, pelaksanaan penghimpunan dana, dan evaluasi dalam pelaksanaan penghimpunan. Hasil audit menunjukan kinerja BAZNAS dalam lima tahun terakhir pada audit keuangan mendapat predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dan audit syariah mendapat predikat B. Sedangkan Program pemberdayaan yang dilakukan oleh BAZNAS Kabupaten Kuningan, dilakukan melalui LPEM BAZNAS Kabupaten Kuningan dengan empat program pemberdayaan unggulan yaitu, Program Lumbung Pangan, Zmart, Zchiken dan PROKSI.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

ab-joiec

Publisher

Subject

Religion Economics, Econometrics & Finance Law, Crime, Criminology & Criminal Justice

Description

AB-JOIEC: Al-Bahjah Journal of Islamic Economics encompasses original research articles, review articles, and short communications, including: Islamic Accounting, Islamic Business Management Human Resource Management Islamic Economics Islamic Banking and Finance Islamic Economic ...