EMAS
Vol. 3 No. 4 (2022): EMAS

PENGARUH KOMUNIKASI, PERILAKU PRODUKTIF, KERJASAMA TIM TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT. TUNAS JAYA SANUR DENPASAR

Ni Wayan Mira Damayanti (Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mahasaraswati Denpasar)
I Wayan Mendra (Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mahasaraswati Denpasar)
Ni Luh Gede Putu Purnawati (Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mahasaraswati Denpasar)



Article Info

Publish Date
27 Jun 2022

Abstract

Permasalahan yang ada pada PT. Tunas Jaya Sanur Denpasar adalah persentase realisasi penjualan periode Januari sampai Desember 2020 mengalami penurunan. Permasalahan lain terlihat pada kurangnya komunikasi sehingga menyebabkan kejelasan informasi mengenai perkerjaan tidak sesuai. Perilaku produktif berupa semangat kerja karyawan menurun dan rendahnya tanggungjawab bersama yang ada antar anggota tim. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh komunikasi, perilaku produktif dan Kerjasama tim terhadap kinerja karyawan pada PT. Tunas Jaya Sanur Denpasar. Populasi dan sampel dalam penelitian ini sebanyak 55 orang karyawan. Teknik penentuan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan metode sensus. Pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara, dokumentasi dan kuesioner. Teknik analisis data yang digunakan pada penelitian ini adalah analisis regresi linear berganda yang diolah menggunakan software SPSS versi 23. Bedasarkan hasil analisis, penelitian ini menunjukan bahwa komunikasi, perilaku produktif dan kerjasama tim secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada PT. Tunas Jaya Sanur Denpasar.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

emas

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

EMAS merupakan jurnal ilmiah untuk ilmu ekonomi, manajemen dan bisnis yang diterbitkan oleh Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mahasaraswati Denpasar E-ISSN : 2774 - 3020. Jurnal ini sebagai sarana publikasi hasil penelitian Dosen dan mahasiswa S1 dalam meningkatkan mutu ...