Karyawan merupakan aset perusahaan yang sangat berharga yang harus dikelola dengan baik oleh perusahaan agar dapat memberikan kontribusi yang maksimal. Salah satu hal yang harus menjadi perhatian perusahaan adalah kinerja karyawan. Kinerja karyawan merupakan suatu hal yang sangat penting dan harus dimiliki dalam upaya mencapai tujuan organisasi atau perusahaan. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui (1) pengaruh disiplin kerja terhadap kinerja karyawan pada Saraswati Konveksi Guwang, (2) pengaruh motivasi terhadap kinerja karyawan pada Saraswati Konveksi Guwang, dan (3) pengaruh komitmen organisasi terhadap kinerja karyawan pada Saraswati Konveksi Guwang. Teknik penentuan sampel yang digunakan adalah Teknik sensus (sampling jenuh) sehingga jumlah sampel yang diperoleh adalah 52 orang. Penelitian ini menggunakan teknik analisis data regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukan bahwa: (1) disiplin kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan Saraswati Konveksi Guwang dengan nilai signifikansi sebesar 0,005, (2) motivasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan Saraswati Konveksi Guwang dengan nilai signifikasi sebesar 0,006, dan (3) komitmen organisasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan Saraswati Konveksi Guwang dengan nilai signifikasi sebesar 0,008.
Copyrights © 2022