Tujuan dari penelitian ini adalah untuk memastikan bagaimana peran organisasi mahasiswa dalam pembentukan sikap demokratis. Sikap demokrasi didasarkan pada pengembangan pandangan demokrasi mahasiswa. peran organisasi Himpunan Mahasiswa Manajemen UNUSIDA atau biasa yang dikenal dengan HIMAMASDA, berkontribusi terhadap pembentukan sikap demokrastis dalam mendidik mahasiswa tentang nilai demokrasi dalam menjaga eksistensi bangsa. Dalam penelitian ini menggunakan metodologi penelitian deskriptif kualitatif. Penelitian yang mencirikan atau menggambarkan item penelitian berdasarkan fakta yang nyata atau yang sebenarnya disebut penelitian deskriptif kualitatif. Hasil penelitian ini adalah 1) bagaimana membentuk sikap demokratis melalui fungsi organisasi HIMAMASDA melalui musyawarah seluruh anggota organisasi mahasiswa. 2) Hambatan yang dirasakan oleh pengurus HIMAMASDA adalah masih adanya keterbatasan dana dalam melaksanakan kegiatan-kegiatan kemahasiswaan. 3) Penyelesaian hambatan memerlukan pelaksanaan penilaian rutin untuk mengukur efektivitas program yang telah ditetapkan dan, jika diperlukan, menerapkan langkah-langkah perbaikan. Hal ini akan menjamin bahwa program dilaksanakan sesuai rencana dan mencapai tujuan yang dimaksudkan.
Copyrights © 2024