Journal of Science and Education Research
Vol. 3 No. 1 (2024): Journal of Science and Education Research

Kerjasama Guru dan Orang Tua dalam Membentuk Sikap Disiplin Siswa Kelas I Madrasah Ibtidaiyah

Mauliza, Anggita Putri (Unknown)
Sukmawati, Ati (Unknown)
Mustafa, Pinton Setya (Unknown)



Article Info

Publish Date
10 Jan 2024

Abstract

Tujuan untuk mendeskripsikan bentuk dan pelaksanaan kerjasama guru dan orang tua dalam membentuk sikap disiplin siswa kelas I Madrasah Ibtidaiyah (MI). Metode dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Penelitian ini dilakukan pada MIN 3 Kota Mataram kelas I. Pengumpulan data dari penelitian ini meliputi: observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data yang digunakan yaitu, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ragam bentuk kerjasama guru dan orang tua dalam membentuk kedisiplinan yang terdapat di MIN 3 Kota Mataram adalah membuat grup Whatsapp; mengadakan surat menyurat antara sekolah dan orang tua; dan melibatkan orang tua dalam perencanaan karakter disiplin. Selanjutnya, pelaksanaan hasil dari kerjasama tersebut melahirkan tata tertib beserta tindak lanjutnya, adanya kesadaran orang tua untuk peduli dengan sikap disiplin anaknya, sehingga memudahkan guru untuk mengontrolnya di kelas. Kesimpulkan dari penelitian ini yaitu telah terdapat ragam bentuk kerjasama guru dan orang tua untuk menumbuhkan kedisiplinan siswa kelas I. Hasil kerjasama tersebut memberikan dampak yang baik, dimana karakter disiplin pada anak kelas I MI dapat ditumbuhkan dengan optimal dari keterlibatan orang tua dan guru yang saling berkoordinasi dengan baik.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jser

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Education Environmental Science Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

Journal of Science and Education Research (JSER) research paper in the field of all Education themes and all kinds of Science, Biological Science, Technology and Innovation, Environmental Studies, Climate Change, Agricultural, Rural Development, Urban Studies, ...