JPIK - Jurnal Pengabdian Ilmu Kesehatan
Vol. 2 No. 1 (2023): JPIK - Juni 2023 Volume 2 Nomor 1 Tahun 2023

Edukasi Kesehatan Tentang Pemeriksaan Payudara Sendiri (SADARI) pada Remaja Putri

Afzahul Rahmi (STIKes Alifah)
Rischa Hamdanesti (STIKes Alifah Padang)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2023

Abstract

Kanker payudara merupakan masalah kesehatan yang cukup serius di dunia, termasuk juga di Indonesia. Sering ditemukan kasus kanker payudara pada wanita dengan stadium akhir, disebabkan kurangnya diagnosis, pengobatan dan fasilitas yang memadai. Departemen Kesehatan RI menyebutkan salah satu alasan semakin berkembangnya penyakit kanker yaitu rendahnya cakupan perilaku deteksi dini kangker payudara. Kanker yang diketahui sejak dini memiliki kemungkinan untuk mendapatkan penanganan lebih baik. Kanker payudara dapat ditemukan secara dini dengan pemeriksaan payudara sendiri (SADARI). Tujuan kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini untuk memberikan edukasi kesehatan tentang pemeriksaan payudara sendiri sebagai deteksi dini pencegahan kanker payudara. Kegiatan ini dilakukan pada remaja putri di SMA Negeri 2 Padang. Berdasarkan hasil dari Pengabdian kepada masyarakat diperoleh pengetahuan remaja kurang baik sebanyak 35 orang (62,5%) sebelum dilakukan edukasi dan pengetahuan baik sebanyak 45 orang (80,4%) setelah diberikan edukasi. Berdasarkan hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa terdapat peningkatan pengetahuan remaja putri setelah mendapatkan edukasi kesehatan.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

pengmas

Publisher

Subject

Health Professions Nursing Public Health

Description

JPIK (JURNAL PENGABDIAN ILMU KESEHATAN) is a multidisciplinary, peer reviewed open access medical Journal. JPIK is published by STIKes Alifah Padang. It is a specialty Journal accept articles from Midwifery, Nursing and Public Health ...