Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji model kepemimpinan pendidikan entrepreneurship dan visioner. Adapun metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Library Research (Penelitian Pustaka) dan penelitian ini menggunakan teknik analisis konten/content analysis. Hasil dari penelitian ini menyatakan bahwa Kepemimpinan kewirausahaan adalah tentang mempengaruhi orang lain menuju tujuan melalui komunikasi yang efektif untuk mengenali peluang dan berbagi visi tentang kemungkinan masa depan yang dapat dimanfaatkan organisasi untuk mempertahankan daya saing. Kepemimpinan kewirausahaan juga harus memiliki kemampuan untuk memotivasi orang untuk terus mengenali dan bertindak atas peluang, untuk menjadi kreatif, dan untuk gesit dalam beradaptasi dengan perubahan. Kepemimpinan visioner tentu sangat erat kaitannya dengan istilah “visi” yang dimiliki oleh organisasi. setiap organisasi yang memilki keinginan untuk maju harus memilki visi yang baik. Visi yang baik harus di buat bersama dengan seluruh anggota organisasi dan dipimpin oleh seorang pemimpin. Oleh karena itu pemimpin dalam organisasi harus memilki visi dan mampu mengkomunikasikannya.
Copyrights © 2023