Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran (JRPP)
Vol. 6 No. 4 (2023): Volume 6 No 4 Tahun 2023

MANAJEMEN PRODUKSI HOME INDUSTRY JIPANG DESA BONTOMATENE KECAMATAN RILAU ALE KABUPATEN BULUKUMBA

Ramlawati Ramlawati (Universitas Muslim Indonesia)
Sri Astuti Mualimin (Universitas Muslim Indonesia)
Zuwaeda Zul Islam (Universitas Muslim Indonesia)
A. Tenri Ita Maharan (Universitas Muslim Indonesia)



Article Info

Publish Date
21 Dec 2023

Abstract

Manajemen merupakan proses pengkoordinasian sumber daya yang dimiliki oleh sebuah perusahaan untuk mencapai tujuan. Menurut Henry Fayol, manajemen berfungsi dengan baik jika menerapkan lima fungsi manajemen, yaitu perencanaan, pengorganisasian, pengarahan, pengendalian dan evaluasi. Namun berdasarkan fakta dilapangan yang diperoleh dari observasi, terdapat beberapa masalah dalam pelaksanaan manajemen produksi yaitu fungsi pengarahan dan fungsi pengendalian belum berjalan dengan baik. Penelitian ini dilakukan di Home Industry Jipang yang beralamat di Desa Bontomatene, Kecamatan Rilau Ale kabupaten Bulukumba. Metode penelitian yang digunakan bersifat deskriptif kualitatif yaitu meneliti realita yang terjadi di lapangan penelitian, rangkaian kegiatan penelitian menghasilkan data deskriptif berupa kata-kata tertulis. Berdasarkan hasil penelitian, penerapan manajemen produksi home industry Jipang sudah menerapkan lima fungsi manajemen sesuai dengan teori Henry Fayol. Namun, penerapan manajemen produksi belum berjalan dengan optimal karena pada bagian pengarahan dan pengendalian belum dijalankan dengan baik. Dampak penerapan manajemen produksi terhadap perkembangan home industry ini adalah adanya karyawan yang bekerja di home industry karena sebelumnya home industry belum memiliki karyawan, tercapainya target produksi, hasil produksi yang memenuhi kebutuhan pasar, serta bertambahnya jaringan yang bekerja sama dengan home industry yang membuat keuntungan semakin bertambah

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jrpp

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences Other

Description

Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran (JRPP) is a National peer-reviewes journal dedicated to the exchange of research and thinking in all aspects of education, especially basic education. Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran (JRPP) publishes research results relating to the theory and practice ...