Jurnal Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (JPPM)
Vol 3, No 1 (2022): Jurnal Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (JPPM)

PERAN PEKERJA SOSIAL DALAM ADOPSI ANAK ANTAR NEGARA DI INDONESIA

Faiza Afraluna Wiranegara (Mahasiswa Program Studi Ilmu Kesejahteraan Sosial, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Padjadjaran)
Rinaldo . (Mahasiswa Program Studi Ilmu Kesejahteraan Sosial, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Padjadjaran)
Eva Nuriyah Hidayat (Dosen Pembimbing Program Studi Sarjana (S-1) Ilmu Kesejahteraan Sosial, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Padjadjaran)



Article Info

Publish Date
07 Jul 2022

Abstract

Tulisan artikel yang dibuat ini membahas tentang peran pekerja sosial dalam pengangkatan anak antar negara yang biasa disebut sebagai adopsi anak internasional atau intercountry adoption yang terjadi di Indonesia. Anak yang diadopsi adalah anak dari negara yang kekurangan fasilitas untuk membesarkan anak-anak yang tidak terurus oleh orang tua kandungnya, baik itu yang masih ada maupun yang sudah tiada, sementara calon orang tua angkat berasal dari negara yang lebih maju atau keluarga yang lebih baik dalam memberikan fasilitas untuk tumbuh dan kembang anak. Tujuan dari penulisan artikel ini adalah untuk dapat berusaha mengetahui dan mendeskripsikan permasalahan atau isu sosial yang diangkat yaitu peran profesi pekerja sosial dalam praktik menangani proses adopsi anak antar negara dari satu negara ke negara lainnya dengan melihat berbagai faktor-faktor dan unsur-unsur yang telah dituangkan dalam aturan pengangkatan anak internasional maupun kesejahteraan hak anak yang diangkat oleh orang tua angkatnya. Studi literatur ini menjelaskan bahwa pekerja sosial berhak menyetujui atau tidak menyetujui pengangkatan anak dari suatu negara oleh warga negara lainnya. Pekerja sosial bisa menjadi advokator untuk anak angkat dan broker untuk pihak-pihak yang terlibat. Pekerja sosial perlu mengetahui aturan-aturan mengenai pemenuhan hak anak dan pemenuhan hak anak yang diadopsi. Pekerja sosial juga perlu membangun hubungan baik dengan berbagai pihak yang terlibat, yaitu orang tua kandung, calon orang tua asuh, pemerintah kedua negara, dan lembaga penanganan adopsi anak antar negara yang terafiliasi dengan pemerintah di negara yang terkait. Tulisan ini dibuat menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi literatur dan kemudian di analisis menggunakan deskriptif analitis.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jppm

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Social Sciences

Description

Jurnal Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (JPPM) adalah publikasi ilmiah yang memuat hasil-hasil penelitian baik pustaka maupun lapangan mengenai bidang praktik pekerjaan sosial, keilmuan kesejahteraan sosial, metode pekerjaan sosial, masalah-masalah sosial dan masalah kesejahteraan sosial, ...