Cocos Bio
Vol 2 No 1 (2017): Cocos Bio

Identifiksi Jenis-Jenis Penyakit Pada Tanaman Hortikultura Studi Kasus di Desa Sembalun Lawang

Zamratul, Zamratul (Unknown)
Marzuki, M (Unknown)



Article Info

Publish Date
19 Feb 2017

Abstract

Tanaman hortikultura merupakan jenis tanaman yang di nilai baik bagi para petani untuk di budidayakan. Selain karena sesuai dengan lahan pertanian dan menjadi komoditas yang nilai ekonominya cukup tinggi. Desa Sembalun Lawang merupakan desa yang banyak membudidayakan tanaman hortikultura diantaranya yaitu tanaman cabe, tomat dan kol. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jenis-jenis penyakit pada tanaman hortikultura khususnya pada tanaman cabe,tomat dan kol di desa Sembalun Lawang Kecamatan Sembalun Kabupaten Lombok Timur. Populasinya adalah tanaman cabe, tomat dan kol, sedangkan sampel penelitiannya yaitu jenis-jenis penyakit pada setiap 50 are pada masing-masing tanaman cabe, tomat dan kol. Jenis penelitian yang di gunakan adalah penelitian deskriptif dimana dalam penelitian ini berusaha mendeskrifsikan penomena atau peristiwa yang ada. Analisis data yang di gunakan adalah analisis deskriptif dimana di lakukan analisis data yang berhasil di peroleh dengan menghitung persentase tanaman sakit. Kesimpulan dari penelitian dengan melakukan perbandingan persentase tanaman sakit dari hasil persentase tertinggi sampai yang terendah. Kesimpulan dari penelitian ini adalah, pada tanaman hortikultura di desa Sembalun Lawang terdapat tiga belas jenis penyakit yaitu pada cabe terdapat penyakit (antraknosa, busuk daun, busuk buah, layu bakteri dan sentik), pada tomat (bercak kering, busuk daun, penyakit layu, penyakit kerdil dan busuk buah),dan pada kol (busuk basah, busuk hitam dan akar gada).

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

cob

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Humanities Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Dentistry Education

Description

Kurikulum biologi pada berbagai jenjang pendidikan; Biologi murni dan implementasinya dalam pembelajaran; Pembelajaran biologi dengan model inovatif pada berbagai jenjang pendidikan; Penelitian eksperimen, penelitian tindakan kelas, dan penelitian pengembangan dalam pembelajaran biologi; Hasil ...