Cocos Bio
Vol 8 No 2 (2023): Cocos Bio

IDENTIFIKASI TUMBUHAN ANGIOSPERMS DI SMA NEGERI 42 JAKARTA SEBAGAI KONTEN MEDIA KOMIK PEMBELAJARAN MATERI BIODIVERSITAS

Napitupulu, Agnes Ester (Unknown)
Adinugraha, Fajar (Unknown)
Mamangkey, Jendri (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2023

Abstract

Pengembangan komik tentang keanekaragaman tumbuhan dilakukan sebagai upaya untuk mengatasi rendahnya pengetahuan biodiversitas pada siswa. Tujuan penelitian ini untuk mengidentifikasi keanekaragaman tumbuhan Angiosperms di SMA Negeri 42 Jakarta. Selanjutnya, untuk mendeskripsikan komik yang sudah dibuat termasuk validasi dan persepsi siswa terhadap komik. Metode penelitian adalah eksplorasi lapangan dan pengembangan. Identifikasi dilakukan terdapat sembilan species yang dipilih untuk dijadikan konten komik pembelajaran. Hasil identifikasi menunjukkan bahwa terdapat delapan species dari Clade Eudicots dan satu species dari Clade Monocots. Komik yang dikembangkan diunggah di ResearchGate yaitu https://bit.ly/komikagnesetal. Komik pembelajaran yang dibuat memiliki kelebihan karena dibuat berdasarkan hasil penelitian identifikasi biodiversitas sekitar sekolah. Komik ini menunjukkan bahwa berdasarkan teori Contextual Teaching and Learning. Komik tersebut sudah divalidasi oleh tiga validator dan dinyatakan layak setelah revisi. Selanjutnya, siswa memberikan respon positif terhadap komik pembelajaran. Hadirnya komik pembelajaran keanekaragaman tumbuhan Angiosperms diharapkan dapat menuntaskan permasalahan rendahnya pengetahuan tumbuhan.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

cob

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Humanities Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Dentistry Education

Description

Kurikulum biologi pada berbagai jenjang pendidikan; Biologi murni dan implementasinya dalam pembelajaran; Pembelajaran biologi dengan model inovatif pada berbagai jenjang pendidikan; Penelitian eksperimen, penelitian tindakan kelas, dan penelitian pengembangan dalam pembelajaran biologi; Hasil ...