INFERENCE: Journal of English Language Teaching
Vol 4, No 3 (2021): INFERENCE: Journal of English Language Teaching

THE EFFECT OF VOCABULARY MASTERY AND SENTENCE STRUCTURE ON READING COMPREHENSION OF ENGLISH EXPOSITION TEXTS

Hesty Utami Yunus (Universitas Indraprasta PGRI)
Supeno Supeno (Universitas Indraprasta PGRI)



Article Info

Publish Date
14 Nov 2021

Abstract

Abstrak: Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui: 1) Pengaruh penguasaan kosakata dan struktur kalimat secara bersama-sama terhadap pemahaman bacaan teks eksposisi bahasa Inggris. 2) Pengaruh penguasaan kosakata terhadap pemahaman bacaan teks eksposisi bahasa Inggris. 3) Pengaruh struktur kalimat terhadap pemahaman bacaan teks eksposisi bahasa Inggris. Metode dalam penelitian ini adalah survei. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIII SMP Swasta di Jakarta Timur dengan besar sampel sebanyak 90 siswa yang diambil secara acak dari siswa SMP Widya Manggala Jakarta Timur dan siswa SMP Kuntum Wijaya Kusuma Jakarta Timur. Penelitian dilaksanakan pada bulan September-November 2019. Instrumennya yaitu tes dan angket. Analisis dilakukan dengan metode regresi linear ganda. Hasil pengujian hipotesis diperoleh kesimpulan sebagai berikut: 1) Terdapat pengaruh yang signifikan penguasaan kosakata dan struktur kalimat secara bersama-sama terhadap pemahaman bacaan teks eksposisi bahasa Inggris siswa SMP Swasta di Jakarta Timur. Hal ini dibuktikan dengan perolehan nilai Sig = 0,003 < 0,05 dan F hitung = 6,382. 2) Terdapat pengaruh yang signifikan penguasaan kosakata terhadap pemahaman bacaan teks eksposisi bahasa Inggris siswa SMP Swasta di Jakarta Timur. Hal ini dibuktikan dengan perolehan nilai Sig= 0,002 < 0, 05 dan t hitung = 2,198. 3) Terdapat pengaruh yang signifikan struktur kalimat terhadap pemahaman bacaan teks eksposisi bahasa Inggris siswa SMP Swasta di Jakarta Timur. Hal ini dibuktikan dengan perolehan nilai Sig = 0,003 < 0, 05, dan oleh t hitung = 3,108.Kata Kunci: penguasaan kosakata, struktur kalimat, pemahaman bacaan teks eksposisi Bahasa Inggris.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

inference

Publisher

Subject

Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

INFERENCE: Journal of English Language Teaching (ELT) focuses on various aspects of teaching and learning English as a second or foreign language. It covers innovative teaching methods, language skill development, teacher training, assessment practices, curriculum design, learner-centered ...