Penelitian dilakukan berdasarkan permasalahan pembelajaran Matematika materi pembagian kelas III SD Negeri Depok 1 tahun pelajaran 2023/2024. Permasalahan yang ditemui yaitu rendahnya nilai ulangan Matematika materi pembagian siswa kelas III karena terdapat 20 nilai siswa di bawah KKM (70). Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (PTK) dengan dua siklus. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas III SD Negeri Depok 1 yang berjumlah 28 siswa. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi dan tes. Analisis data penelitian menggunakan Teknik tes dan teknik observasi. Hasil persentase nilai siswa yang tuntas pada siklus I yaitu 50% (14 siswa) meningkat menjadi 71,42% (20 siswa) pada siklus II. Sedangkan pada nilai hasil belajar siswa pada siklus I ke siklus II juga mengalami peningkatan dari 70 menjadi 79,64. Peningkatan yang terjadi lagi yaitu pada kegiatan mengajar guru dalam menggunakan model Number Heads Together (NHT) berbantuan media Gerbong Pembagian. Dimana pada siklus I mendapat persentase 64,28% dan meningkat sebesar 85,71% pada siklus II. Sehingga dapat dikatakan penelitian dengan penerapan model pembelajaran model Number Heads Together (NHT) berbantuan media Gerbong Pembagian ini dapat meningkatkan hasil belajar Matematika materi pembagian pada siswa kelas III SD Negeri Depok 1.
Copyrights © 2023