Pinisi: Journal of Teacher Proffesional
Vol 1, No 3 (2020): November

PENINGKATAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS V SDN SUDIRMAN II MAKASSAR PADA PEMBELAJARAN TEMATIK MENGGUNAKAN MODEL PBL

jumriah lukman (UPT SPF SD NEGERI SUDIRMAN II MAKASSAR)



Article Info

Publish Date
22 Nov 2020

Abstract

Sesuai dengan kurikulum 2013, Sekolah Dasar menggunakan pendekatan pembelajaran tematik, yaitu semua mata pelajaran terintegrasi ke dalam tema-tema tertentu, termasuk Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PPKn). Untuk mencapai tujuan pembelajaran, sekolah menggunakan berbagai bentuk model pembelajaran. Artikel ini bertujuan untuk mendeskripsikan peningkatan hasil belajar dengan menggunakan model Problem Based Learning (PBL) pada pembelajaran tematik terpadu terutama materi keberagaman dan hemat energi bagi siswa kelas V SDN Sudirman II, Kota Makassar. Subjek penelitian adalah guru dan 27 orang peserta didik. Jenis penelitian adalah tindakan kelas. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan pada Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP). Pada siklus I, diperoleh rata-rata predikat baik, kemudian meningkat pada siklus II menjadi sangat baik. Pelaksanaan aktivitas guru di siklus I memperoleh rata-rata dengan predikat cukup, dan meningkat pada siklus II menjadi sangat baik. Pelaksanaan aktivitas siswa pada siklus I memperoleh rata-rata dengan predikat cukup dan meningkat pada siklus II menjadi sangat baik. Hasil belajar siswa pada siklus I memperoleh rata-rata predikat cukup dan meningkat pada siklus II menjadi sangat baik. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa model PBL dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada pembelajaran tematik terpadu di Sekolah Dasar.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

TPJ

Publisher

Subject

Humanities Education Social Sciences Other

Description

Pinisi: Journal of Teacher Professional is a journal that provides an authoritative source of scientific information for researchers and academics, research institutions, government agencies, and teacher education. We publish original research papers, review articles and case studies focused on ...