Jurnal Malikussaleh Mengabdi
Vol. 2 No. 2 (2023): Jurnal Malikussaleh Mengabdi, Oktober 2023

Peranan Komunikasi Keluarga Dalam Pencegahan Perkelahian Antar Remaja

murtala, Murtala (Unknown)
Fitri, Dwi (Unknown)
Dewi, Risna (Unknown)
Alawi, Muh Fahrudin (Unknown)
Fachrurrazi, Sayed (Unknown)
Avisha, Cut Dinda (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Oct 2023

Abstract

Perkelahian atau lazim dikenal dengan tawuran di Kota Lhokseumawe sudah sangat meresahkan. Setidaknya sudah beberapa kali terjadi di tahun 2023 ini tanpa sebab yang jelas, sehingga ketentraman kota menjadi terusik. Peran keluarga sangat sentral dalam pembentukan karakter anak. Komunikasi dalam keluarga yang baik merupakan salah satu kunci keharmonisan dalam berkeluarga sekaligus berpengaruh terhadap pembentukan dan perubahan perilaku, sikap, baik efek positif dan negative pada anak. Permasalahan yang muncul ke permukaan saat ini adalah rendahnya kesadaran masyarakat akan pentingnya berkomunikasi intens dengan sesama anggota keluarga. Sehingga tak jarang anak mencari solusinya sendiri diluar rumah, dibandingkan solusi dari keluarganya dalam setiap permasalahan sosial yang dia hadapi. Ada banyak faktor yang menyebabkan generasi muda salah pergaulan atau perilaku negative lainnya, yaitu minimnya komunikasi dalam keluarga. Selain faktor kesibukan orangtua, hal ini juga bisa disebabkan oleh pengabaian oleh para orangtua akan pentingnya komunikasi dalam keluarga. Gampong Blang Pulo sebagai mitra dalam pengabdian ini merupakan salah satu kampung yang berada dalam  lingkar kampus Unimal  di  Blang Panyang.  Jaraknya  yang berada  dalam radius 100 meter dari kampus Unimal menjadikannya sebagai desa lingkungan yang perlu diperhatikan pembangunannya. Keberadaan remaja di kampung ini sangat variatif karena banyaknya pendatang; mahasiswa yang menuntut ilmu di Unimal memilih pemondokan di kampung ini. Masyarakat Blang Pulo berasal dari kelas menengah kebawah, berpendidikan rendah, akses jalan desa dan sanitasi yang belum memadai menandakan sikon kampung yang belum maju. Tingkat pendidikan, sosial ekonomi warganya yang belum memadai, kemudian menjadi salah satu pemicu tawuran remaja yang pernah terjadi dikampung ini. Pengabdian penyuluhan komunikasi keluarga kali ini merupakan sebuah wujud dari komunikasi interpersonal, yang menyasar para orangtua untuk melek akan pentingnya sebuah komunikasi efektif dalam keluarga dengan membantu memberikan motivasi lewat penyuluhan akan serta membantu  mencerdasi potensi konflik pada anak yang menyebabkan tawuran.          Keyword:komunikasi keluarga, tawuran, konflik,

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jmm

Publisher

Subject

Religion Humanities Environmental Science Social Sciences Other

Description

Jurnal Malikussaleh Mengabdi (JMM) diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Malikussaleh (LPPM UNIMAL) adalah peer-reviewed journal yang memuat artikel-artikel ilmiah dari berbagai disiplin ilmu yang diadopsi dalam berbagai aktivitas pengabdian kepada ...