Penyakit kuku dan mulut (PKM) yang menyerang hewan ternak kembali marak di Indonesia menjelang hari raya Idul Adha tahun 2022. Dampak yang ditimbulkan oleh PKM yaitu gagalnya penyembelihan hewan kurban karena tidak memenuhi standar/syariat dan kerugian pada peternak. Oleh karena itu perlu dilakukan pendampingan kepada masyarakat mengenai kesehatan hewan kurban sebelum proses penyembelihan. Metode yang digunakan meliputi sosialisasi tentang ciri PKM pada hewan ternak dan pengecekan langsung pada hewan kurban (sapi). Hasil pengecekan menunjukkan bahwa sapi kurban bebas dari PKM berdasarkan pengamatan aktivitas, pemeriksaan lesi pada mulut dan kuku. Dengan demikian, sapi-sapi tersebut layak untuk dikurbankan. Melalui kegiatan ini masyarakat diharapkan mudah mengenali ciri hewan yang terpapar PKM dan lebih waspada terhadap PKM. Kata Kunci : Kurban, Idul Adha, Kuku, Mulut, Ternak
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2022