Jurnal Kajian dan Terapan Matematika
Vol 5, No 2 (2016): Jurnal Matematika

MODEL DE NOVO PROGRAMMING MENGGUNAKAN PENDEKATAN MINMAX GOAL PROGRAMMING DAN PENERAPANNYA PADA OPTIMISASI PERENCANAAN PRODUKSI BAKPIA 716 ANNUR YOGYAKARTA

Desi Analisa Nababan Desi Analisa Nababan (Unknown)
Himmawati Puji Lestari Himmawati Puji Lestari (Unknown)
Fitriana Yuli Saptaningtyas Fitriana Yuli Saptaningtyas (Unknown)



Article Info

Publish Date
14 Mar 2016

Abstract

ne" Model De Novo Programming merupakan salah satu model masalah pemrograman linear tujuan ganda(PLTG). Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui langkah-langkah pembentukan model De NovoProgramming menggunakan pendekatan min-max Goal Programming, mengetahui langkah-langkahmenyelesaikan model De Novo Programming dengan pendekatan min-max Goal Programming, dan mengetahuimodel dan penyelesaian De Novo Programming dengan pendekatan min-max Goal Programming di home industryBakpia 716 Annur Yogyakarta. Langkah-langkah untuk menyelesaikan masalah model De Novo Programmingdengan pendekatan min-max Goal Programming adalah menyelesaikan model De Novo Programming satu per satusecara terpisah sehingga didapatkan solusi optimal maksimum dan solusi optimal minimum, menyusun model DeNovo Programming pendekatan min-max Goal Programming berdasarkan solusi optimal maksimum dan solusioptimal minimum, dan memperoleh nilai d yang artinya apabila d  0 maka fungsi tujuan tercapai. Model yangterbentuk adalah meminimumkan deviasi maksimum dengan kendala budget yang tersedia dan jumlah produkbakpia yang dipesan. Hasil perhitungan dengan software LINGO, diperoleh nilai d  0 yang berarti tujuanmemaksimumkan keuntungan dan memaksimumkan kapasitas produksi tercapai dengan penambahan produksiuntuk bakpia keju sebanyak 7450 dus dan bakpia durian sebanyak 282 dus.

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

jktm

Publisher

Subject

Computer Science & IT Decision Sciences, Operations Research & Management Mathematics

Description

Jurnal Kajian dan Terapan Matematika adalah jurnal yang menyajikan hasil penelitian, pemikiran, kajian teori, pengembangan terkini, dan penerapan matematika. Ruang lingkup jurnal ini mencakup bidang: • Aljabar, • Analisis, • Geometri, • Matematika terapan, • Komputasi, dan • ...