Jurnal Sentra Pendidikan Anak Usia Dini
Vol. 2 No. 2 (2023): Jurnal Sentra Pendidikan Anak Usia Dini

ANALISIS KOMPETENSI GURU PAUD DALAM MENGAJAR DAN KOMPETENSI PENUNJANG

Nurhaqia, Sophia (Unknown)
Eriani, Eva (Unknown)
Kencana, Rita (Unknown)
Siagian, Seriyanti (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Jul 2023

Abstract

Kompetensi guru mengacu pada perpaduan antara pengetahuan, keterampilan, sikap yang harus ada dalam diri guru dalam menjalankan tugas-tugasnya dalam mendidik. Jurnal ini menyajikan tentang kompetensi dalam mengajar serta harus dikuasai oleh seorang guru dan kompetensi penunjang yang dapat mendukung keahlian dan perannya sebagai guru. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui apa saja kompetensi dalam mengajar dan kompetensi penunjang yang mendukung keahlian seorang guru. Metode yang digunakan adalah studi kepustakaan (library research) yang menyadur sumber dari buku dan artikel pada jurnal ilmiah yang berkaitan dengan variabel penelitian. Temuan dalam penelitian ini yaitu seorang guru harus memperhatikan kompetensi yang harus dimiliki dan dikembangkan dalam mengajar, yaitu: 1) Mengajar dan mengoptimalkan potensi siswa, 2) Mendesain pembelajaran yang menarik, 3) Memahami gaya belajar siswa. Dalam proses belajar mengajar, guru paling sedikit menguasai empat kemampuan, yakni: 1) Merancang proses kegitan belajar mengajar dikelas, 2) Menerapkan proses belajar sesuai dengan rancangan, 3) Mengevaluasi proses belajar mengajar dikelas, 4) Menguasai materi pembelajaran. Beberapa hal yang terdapat dalam kompetensi penunjang yang harus dimiliki oleh seorang guru, yaitu: 1) Keahlian dalam menulis, 2) Keahlian dalam melakukan penelitian, 3) Keahlian dalam berbahasa asing.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

sentra

Publisher

Subject

Languange, Linguistic, Communication & Media Physics Public Health Social Sciences Other

Description

FOCUS DAN SCOPE JURNAL SENTRA PENDIDIKAN ANAK USIA DINI Aspek Perkembangan Anak (Nilai Agama dan Moral, Kognitif, Bahasa, Fisik Motorik, Sosial Emosional, dan Seni) Anak Berkebutuhan Khusus / PAUD Inklusi Parenting Manajemen PAUD Kesehatan dan Gizi PAUD Kurikulum, Media, dan Pembelajaran PAUD ...